Krisis ekonomi global yang masih melanda sebagian besar negara-negara di dunia, termasuk Indonesia, bukan merupakan halangan untuk berwisata ke Kepulauan Seribu. Caranya, pilihlah pelayanan paket hemat yang diberikan agen-agen wisata. Achmad Hidayat, pengelola paket wisata di Pulau Amiterdam - yang sekarang lebih populer dengan sebutan Pulau Untung Jawa - menawarkan hal itu.
Paket wisata yang ditawarkan, benar-benar terjangkau bagi mereka yang berkantong pas-pasan. Bayangkan dengan biaya Rp 176. 000,- dan Rp 187.000,-/orang, wisatawan dapat menikmati paket wisata sehari semalam dengan tujuan Pulau Rambut, Onroust dengan star dan finish di Pantai Tanjung Pasir, Tangerang. Biaya tersebut sudah termasuk transportasi perjalanan laut, tiket masuk pulau, biaya penginapan di {home stay}, sarapan pagi satu kali dan dua kali makan besar (siang dan malam).
Agar pihaknya tidak rugi, batas minimum untuk setiap paketnya. Untuk kategori harga Rp 176.000,-/orang, harus diikuti minimum 50 orang. Sedang untuk paket Rp 187.000/orang,- batas minimumnya 30 orang. Ahmad juga menawarkan paket termurah seharga Rp 71.500/orang untuk berwisata ke Pulau Untung Jawa saja. Paket ini harus diikuti minimum 100 orang.
Pulau Untung Jawa yang luasnya 40.10 hektar itu merupakan obyek wisata sejarah yang menarik. Pulau yang dapat ditempuh selama 30 menit perjalanan laut dari Tanjung Pasir, Tangerang, itu menyimpan peninggalan sejarah seperti tugu “Arung Samudera” yang didirikan dalam rangka 50 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia oleh pelaut-pelaut dari 22 negara yang mengikuti Fleet Review Arung Samudera 95.
Pulau Untung Jawa sudah dihuni penduduk pribumi yang berasal dari daratan Pulau Jawa. Sejak 1920-an wilayah ini dipimpin seseorang yang biasa disebut “bek” (lurah-red). Bek Fi’I dan Bek Kasim yang berdomisili di Pulau Kherkof (sekarang Pulau Kelor – red) pernah membawahi beberapa pulau seperti Pulau Untung Jawa, Rambut, Ubi Besar, Ubi Kecil, Bidadari, Kelor, Cipir dan pulau Onrust. informasi lebih jika anda ingin berwisata ke pulau seribu: Wisata Pulau Seribu
Temukan semuanya tentang Pasang Iklan, bisnis, Iklan Baris, iklan gratis
Home »Unlabelled » Wisata Pulau Seribu
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Post a Comment