Home
» Posts filed under
digital printing
Diposting oleh
Unknown
on
Mar 14, 2013
Sebuah usaha bisnis tanpa investasi adalah bohong. Jika finansial Anda kebetulan cukup untuk memodali usaha jasa cetak ini, sebaiknya ditunda dahulu untuk penginvestasian alat-alat kerja produksinya, terlebih yang cukup menyedot biaya besar. Lebih baik Anda fokus terlebih dahulu mencari peluang-peluang order. Dari order didapatkan, Anda bisa memperdalam ilmu dan pengalaman mengenai teknis proses produksi.
Boleh saja Anda berinvestasi, tapi utamakan dulu hal-hal yang berguna untuk memperlancar dan memperbanyak networking Anda sebagai pemasok order, seperti pengadaan alat komunikasi (HP, telp. atau fax) dan transportasi (mobil atau motor) yang kelihatan agak layak dimata client Anda. Utamakan fungsi utilitasnya bukan hanya demi gengsi semata dalam hal investasi barang-barang tersebut.
Kalau networking Anda sudah dirasa cukup luas dan order semakin menumpuk, barulah Anda boleh memulai investasi alat-alat produksi, seperti : SDM, komputer, mesin cetak, tempat usaha percetakan, dsb. Sebaiknya lagi, sebelum melakukan investasi tersebut cobalah susun program kerja yang lebih realistis sampai lima tahun ke depan.
Buatlah casflow keuangan yang menggambarkan proyeksi aliran modal Anda untuk periode tersebut. Untuk tahun pertama anda memulai usaha dengan investasi besar, jangan pernah berharap Anda akan meraih untung besar, mungkin kerugian yang bakal diperoleh! Apalagi 3 – 6 bulan pertama, jangan putus asa melihat angka di pembukuan Anda selalu minus karena selalu tersedot untuk biaya operasional. Tapi disinilah ujiannya. Mental Anda sebagai enterpreneur akan ditempa oleh situasi seperti ini.
Jadi, berpikirlah dua kali seribu kali tiga, untuk memenuhi hasrat Anda menginvestasi alat-alat produksi yang berbiaya amat mahal – walaupun Anda merasa mampu – dan tidak akan jatuh miskin bila mengalami kebangkrutan. Tidak ada larangan untuk investasi, tapi berfikirlah positif. Banyak contoh yang bisa dijadikan referensi untuk memulai Bisnis Usaha jasa cetak ini tanpa perlu mengeluarkan modal besar.
Selengkapnya
→
Tips Investasi Usaha Percetakan
Diposting oleh
Unknown
on
Agar konsumen baru menjadi loyal dan mau datang kembali ke tempat usaha jasa cetak anda, cobalah anda sedikit berusaha merapikan tempat usaha ini. Pada umumnya tempat jasa cetak adalah tempat yang paling semrawut (berantakan) dan terkesan agak kotor. Hal ini sudah menjadi trade mark yang melekat pada pelaku industri percetakan, usaha skala kecil atau besar.
Bila anda ingin menghilangkan kesan negatif tersebut, tidak ada salahnya anda berusaha merubah image demikian dengan cara, misalnya:
- merapikan barang-barang stok (kertas) yang terlihat asal tumpuk saja
- merapikan tempat tinta.
- bekas tinta cetak dihapus (dicat) kembali agar terlihat bersih.
Yang paling utama adalah mencuci mesin cetak anda agar kelihatan kinclong. Memang tidak semudah membalikkan telapak tangan dalam hal mendidik para pegawai anda agar bersikap lebih bersih lagi setiap harinya. Juga diperlukan kemauan dan contoh yang ekstra keras dari anda sebagai pemilik usaha, agar perilaku bersih dari anda dapat ditiru oleh bawahan anda.
Bagi para pemain di bisnis percetakan, bila ingin mendatangi suatu tempat produksi cetak untuk keperluan bisnisnya, hal pertama kali yang diingat adalah bagaimana suasana tempat tersebut. Kalau sudah cocok dengan suasana, lingkungan, pola kerja dan sdm di tempat tujuannya biasanya mereka enggan berpindah ke lain hati. Nah, untuk mempertahankan konsumen loyal seperti ini, cobalah anda sebagai pengusaha percetakan berkorban sedikit dengan merapikan tempat usahanya seperti cara tersebut di atas.
Ini agar usaha percetakan semakin berkembang. Kalau bisa tampilan luar kantor anda dicat ulang dengan warna cerah yang bisa menjadi ciri khas. Kalau tak ada biaya, tidak perlu direnovasi fisik, cukup beri warna pembeda minimal setiap awal tahun baru.
Selengkapnya
→
Tips Tempat Usaha Jasa Cetak
Diposting oleh
malamjumat
on
Feb 2, 2013
Sebelum memulai
usaha digital
printing, tentunya Anda membutuhkan mesin cetak yang bagus.
Ini menjadi nilai yang sangat penting diperhatikan. Mesin nantinya
menentukan kualitas. Kriteria bagus bagi pebisnis digital printing tidak bisa
dilepaskan dari masalah harga. Intinya, ada harga ada kualitas. Nah, berikut
beberapa tips seputar harga mesin digital printing yang sesuai
1. Harga mesin digital printing yang murah tidak menjamin keuntungan
•
Harga mesin digital printing bisa saja murah karena kualitas hasil
cetak seadanya. Anda tidak akan bisa untung bila hanya sedikit customer
yang melakukan repeat order karena tidak puas dengan kualitas hasil
cetak anda
• Harga mesin printing juga bisa murah karena daya
tahannya rendah. Anda akan kehilangan order bila mesin anda sering
rusak. Bahan butuh biasaya lagi untuk memperbaikinya.
• Mesin printing juga bisa dijual murah untuk menutupi kekurangannya; misalnya dalam hal konsumsi tinta yang boros.
2. Target pasar menentukan pilihan mesin
•
Untuk memenuhi kebutuhan proyek jangka pendek, misalnya untuk kampanye
parpol, tidak ada salahnya memilih harga mesin digital printing yang
paling murah.
• Untuk fleksibilitas usaha, sebaiknya pilih mesin
percetakan indoor – outdoor sehingga bisa mengerjakan lebih banyak
proyek. Contoh mesin percetakan indoor-outdoor terbaik untuk pemula
adalah Mutoh VJ-1304.
• Untuk target pasar “high-end” artinya
customer yang menuntut kualitas tinggi; maka anda tidak akan bisa
melayaninya dengan mesin percetakan murah
Dengan demikian, Anda bisa menentukan harga yang sesua dengan kebutuhan dan perkembangan bisnis digital printing ke depan.
Semoga bermanfaat!
Selengkapnya
→
Harga Mesin Digital Printing
Diposting oleh
Unknown
on
Feb 1, 2013
Memilih mesin digital printing yang berkualitas perlu diketahui sebelum membeli. Bagaimana cara menentukan mesin
digital printing yang baik, berpengaruh pada kerugian yang nantinya akan didapat
jika menemukan banyak masalah. Bila asal saja dalam memilih mesin digital
printing, maka kerusakan di kemudian hari bisa mendatangkan penyesalan.
Untuk menghindari kekecawaan memilih mesin yang
buruk, ikutilah beberapa tips berikut ini:
Meminta
Referensi
Tidak ada salahnya Anda bertanya pada teman atau
rekan bisnis yang telah lebih dulu membeli produk mesin digital printing. Cari
tahu bagaimana selama ini mereka menggunakan mesin tersebut, karena kepuasan orang
lain bisa dijadikan acuan dan referensi untuk memilih mesin tersebut. Lebih baik
lagi jika ditanyakan juga kepada agen maupun penyalur mesin tentang masalah
yang sering terjadi maupun teknisi serta sparepart yang tersedia.
Lihat
Demo Produk
Ada baiknya Anda melihat demo produk agar mendapat kejelasan
tentang alat yang ditawarkan. Sebab usai memperoleh referensi, Anda perlu
membuktikannya lewat demo produk tersebut.
Mintalah
Jaminan
Garansi baik spare part maupun service tentunya
penting. Biasanya digratiskan dalam jangka waktu tertentu. Tanyakan pula
ketersediaan sparepart dan teknisi sesudah masa garansi habis.
Lakukan
Perbandingan
Bandingkanlah mesin digital printing merek lainnya
bahkan mesin second-hand.
Dengan demikian, Anda telah melakukan proses
seleksi. Tujuannya agar memperoleh mesin digital printing terbaik.
Selengkapnya
→
Mesin Digital Printing yang Berkualitas
Diposting oleh
malamjumat
on
Jan 22, 2013
Pencetakan dengan menggunakan digital print ini tidak diperlukan pelat dan film sehingga harganya
tidak diukur dari bahan tersebut. Cara
digital printing ini dapat diselesaikan dalam
waktu yang cepat.
.
Beberapa keunggulan dari cara cetak digital adalah :
- Desain grafik
yang anda buat bisa dicetak langsung sesuai dengan keinginan. Jaminan
hasil akan ketajaman dan kejernihan warna gambar dan tulisan adalah
ditentukan oleh kualitas design yang anda buat.
- Waktu yang diperlukan untuk mencetak sangat singkat namun ini tergantung dengan banyaknya /jumlah cetakan.
- Biaya produksi lebih murah dibandingkan cara cetak lain terutama untuk jumlah yang sedikit.
- Percetakan dengan cara digital printing merupakan cara percetakan yang lebih ramah lingkungan daripada cara
percetakan yang lain karena proses digital printing merupakan proses
percetakan yang paling hemat dalam menggunakan kertas, tinta dan yang
lainnnya.
Jika anda mempunyai budget yang relatif
kecil, maka pemilihan cetak digital print adalah pilihan yang tepat
untuk pencetakan dalm jumlah sedikit.
Selengkapnya
→
Keunggulan Digital Printing
Diposting oleh
malamjumat
on
Jan 9, 2013
Kaos
digital
printing sekarang tengah berkembang pesat. Kemajuan teknik
print tentunya memberikan pengaruh
besar. Kebanyakan kaos sudah menggunakan teknik digital printing.
Banyak orang kadang belum tau cara merawat kaos digital
printing. Sebagian orang yang salah merawat kaosnya akan kecewa. Penyebabnya
karenatersebut hanya bagus di awal tetapi apabila sudah dicuci atau disetrika
jadi kurang bagus.
Berikut tips merawat kaos digital printing
1. Pakailah sabun cuci atau detergent yang lembut
2. Jangan direndem lama
3 Jangan dicuci
menggunakan mesin cuci
4. Pada bagian gambar jangan dikucek, diperas maupun
disetrika
4. Jemur di tempat yang teduh, jangan langsung di bawah
sinar matahari yang terik
5. Setrika dengan suhu yang rendah dan posisi kaosnya
dibalik
Nah itulah beberapa tips yang bisa dijadikan panduan untuk
merawat kaos digital printing. Tujuannya agar kaos tersebut tahan lama dan
kualitasnya tetap terjaga
Selengkapnya
→
Merawat Kaos Digital Printing
Diposting oleh
Wikey
on
Oct 6, 2009
Diposting oleh
Wikey
on
Sep 17, 2009
Diposting oleh
Wikey
on
Aug 18, 2009
Diposting oleh
Wikey
on
Jul 31, 2009
Diposting oleh
karpetitem
on
Jul 17, 2009
Diposting oleh
Wikey
on
Jul 13, 2009
Diposting oleh
karpetitem
on
Jul 9, 2009
Diposting oleh
karpetitem
on
Jul 6, 2009
Diposting oleh
karpetitem
on
Jul 3, 2009
Diposting oleh
Unknown
on
Jun 23, 2009