Showing posts with label kue lebaran. Show all posts
Showing posts with label kue lebaran. Show all posts

Opor Ayam Lebaran

Diposting oleh Unknown on Aug 5, 2009



Sajian ketupat lebaran dengan gulai, opor, dan rendang, pasti menjadi menu favorit setiap keluarga di hari lebaran. Belum lagi kue lebaran yang sangat menggugah selera berjajar di meja ruang tamu menggoda untuk dicicipi. Sebut saja kue lebaran seperti kastangel, nastar, brownies, cake, lapis legit, dan tiramisu yang sangat menggoyang lidah dengan sajian paket ketupat dan paket kue.

Benar. Siapa pun harus waspada. Di balik kelezatan semua hidangan lebaran tersebut, diperlukan kebijakan berpikir sebelum menyantapnya. Seperti yang diutarakan dr. Titi sekarindah, ms, spgk, semua makanan yang terhidang di hari lebaran pada umumnya mengandung lemak dan kalori yang sangat tinggi. Oleh karena itu, harus dibatasi saat menyantap
paket ketupat dan paket kue.

Tips makan sehat

agar berat badan tak melambung setelah berpuasa, simak tips dari titi berikut ini:

hindari kuah. Makanlah
ketupat lebaran dengan opor, gulai atau rendang, jangan dengan kuahnya. Cukup daging dan ampasnya saja. Sebisa mungkin santap daging ayam tanpa kulit atau daging tanpa gajih/ lemak.
pilih makanan yang tidak digoreng. Ganti makanan yang biasa digoreng dengan dipanggang, di-steam, dikukus, direbus, atau dipepes.
tambahkan menu-menu sehat. Misalnya, sup sayur hijau tanpa santan, pepes ikan, semur, soto, lalapan, asinan betawi, rujak, atau urap.
hidangkan buah potong. Lebih baik menyantap buah potong daripada es buah yang memerlukan banyak gula. Namun ingat, buah pun berkalori tinggi. Cukup empat porsi buah per hari, misalnya satu buah apel atau jeruk saja.
minum air putih. Hindari soft drink, punch, atau sirup. Perbanyak minum air putih setelah menyantap berbagai makanan.

Dukung kampanye stop dreaming start action sekarang

http://www.tabloidnova.com
Selengkapnya Opor Ayam Lebaran

Kue Kering Sajian Lebaran

Diposting oleh malamjumat on Jul 17, 2009

Jenis Kue Kering:
Kue kering sangat banyak ragamnya. Ada yang dipadu dengan kacang-kacangan, buah kering, cokelat hingga keju dan selai. Jenis kue kering potong (slice) merupakan jenis yang paling sederhana. Biasanya hanya diberi hiasan sedikit. Jenis drop cookies, kue dibentuk dengan sendok teh dan diberi campuran buah kering, cokelat dan bahan lainnya. Ada juga macam kue kering dengan hiasan glasur atau cokelat leleh dan ada juga yang diisi dengan selai atau adonan kacang dan buah kering. Macam kue yang memakai bahan campuran kacang-kacangan atau cokelat bubuk akan lebih tahan lama disimpan dibandingkan yang memakai campuran buah kering, selai atau lapisan cokelat. Karena itu sebaiknya padukan jenis kue dengan memperhatikan bahan campurannya. Kecuali itu perhatikan juga rasanya. Padukan cake kering dengan rasa manis cokelat, dengan yang gurih yang memakai keju atau kacang-kacangan. Dengan cara ini tamu bisa memilih sesuai dengan selera.

Kemasan:
Kemasan yang biasa dipakai untuk cake kering yang dijual adalah stoples plastic berbentuk bundar, oval atau segi 8. Toples jenis ini tidak kedap udara karena itu harus ditutup lagi dengan selotip kelilingnya. Jika Anda membeli cakes kering dalam kemasan jenis ini sebaiknya segera pindahkan ke dalam stoples kedap udara agar kue bisa tahan lebih lama atau tidak mudah melempem saat dibuka tutup. Saat membeli stoples perhatikan tutup stoples, pilih yang benar-benar rapat tetapi tetap tidak sulit untuk dibuka dan ditutup.

Memesan atau Membuat:
Kedua cara ini bisa anda pilih. Jika ingin membuat sendiri, sebaiknya pakai resep yang sudah sering Anda buat. Atau jika ingin mencoba resep baru, lakukan jauh-jauh hari dan cukup mencoba 1/2 resep agar lebih hemat bahan dan waktu. Jika tak habis dibentuk atau dicetak, adonan kue kering bisa ditaruh dalam wadah bertutup rapat dan disimpan dalam kulkas. Saat akan dibentuk, keluarkan dari kulkas hingga bersuhu ruangan lalu cetak atau bentuk. Jika ingin memesan atau membeli misalnya di toko cake, sebaiknya pilih pembuat kue yang sudah Anda kenal kualitasnya. Usahakan untuk mencicipi dahulu sample kue kering sebelum memutuskan untuk memesan atau membelinya. Jangan asal membeli kue murah.

Penyajian:
Cakes kering sebaiknya disajikan dalam stoples-stoples mungil yang mudah untuk diisi kembali jika sudah habis. Jadi, pisahkan kue kering untuk pengisi agar tidak seluruh kue disajikan. Dengan cara ini kue akan mudah melempem. Sediakan piring-piring kecil untuk menaruh kue kering agar tamu mudah menyantapnya.

www.dprd.mojokertokota.go.id

Dukung Kampanye Stop Dreaming Start Action Sekarang
Selengkapnya Kue Kering Sajian Lebaran