Tau Cara Pilih Kain Batik, Motif dan Warna Agar Terlihat Menarik

Diposting oleh Kyoicikyosuke on May 26, 2011


Pekalongan adalah pusatnya kota batik karena disana kerajinan batik berkembang dengan batik pekalongan, tapi taukah anda cara memakai batik agar terlihat menarik, Enaknya bila bisa tampil menarik dan elegan dengan batik sayangnya itu bukan hal yang mudah. Anda harus tau tentang kain batik yang anda gunakan, motif serta warna batik yang menarik.

Busana Kerja

  1. Pilihlah batik dalam kombinasi warna gelap atau pastel, serta bercorak geometris agar penampilan Anda tetap terlihat rapi, simpel, dan formal.
  2. Untuk Anda yang bertubuh besar, pilihlah motif geometris yang berukuran sedang, atau kombinasi motif geometris yang besar dengan yang ukurannya kecil agar sesuai dengan proporsi tubuh Anda.
  3. Bila tubuh Anda mungil, jangan ragu untuk memilih batik bermotif geometris berukuran sedang agar bentuk tubuh tampak lebih proporsional.
  4. Untuk aktivitas kerja, pastikan Anda memilih desain busana yang simpel namun tegas, sehingga tetap berkesan profesional. Hanya jika diperlukan bisa ditambah detail atraktif yang terkesan minimalis, seperti opnaisel, ploi, saku, atau tali pinggang.
  5. Untuk busana kerja, pilihlah batik yang terbuat dari katun dan tambahkan superlining sebagai pelapis dalam (furing) agar jatuhnya busana terlihat lebih tegas dan rapi.


Busana Pesta

  1. Jika Anda ingin membuat busana pesta atau resmi dari kain batik, Anda bisa menggunakan berbagai jenis motif dan paduan warna. Yang penting, pilihlah warna serta motif batik yang sesuai dengan jenis acara yang akan Anda hadiri (suasana pesta).
  2. Untuk acara pesta yang beratmosfer santai atau semiresmi, Anda bisa memilih batik bermotif fauna dan flora dalam paduan warna cerah ataupun terang.
  3. Untuk acara pesta yang resmi, batik bermotif fauna dan flora dalam paduan warna cerah ataupun terang.
  4. Untuk acara pesta yang resmi, batik bermotif geometris berukuran sedang atau motif-motif klasik, seperti motif Jlamprang dan Truntum dalam sentuhan warna terang atau gelap yang terkesan mewah bisa menjadi pilihan yang tepat.
  5. Batik bermotif flora juga bisa Anda pilih untuk menciptakan busana resmi yang terkesan elegan.
  6. Buatlah busana untuk pesta (resmi maupun tidak resmi) bermotif batik yang siluetnya simpel namun berdetail cantik dan unik, seperti ikatan pita atau memainkan pola-pola draperi.
  7. Untuk busana pesta, Anda bisa memilih batik yang terbuat dari katun, sutra (sutra satin, raw silk, crepe silk) dan tenun ATBM.

Busana Kasual

  1. Pilih batik bercorak fauna dan flora dalam paduan warna cerah, sehingga memberi kesan aktif dan ceria.
  2. Jika Anda bertubuh besar, pilihlah motif batik yang ukurannya sedang. Hindari motif yang ukurannya terlalu sar ataupun terlalu kecil.
  3. Apabila Anda bertubuh mungil, pastikan Anda memilih motif batik berukuran kecil.
  4. Untuk gaya kasual, kenakan busana berpotongan simpel dengan aplikasi atau detail menarik.
  5. Agar nyaman dipakai, untuk busana kasual pilihlah batik yang terbuat dari katun.

{ 0 komentar ... read them below or add one }