Bagaimana Jika Mobil Sewaan Menghadapi Masalah?

Diposting oleh malamjumat on Jun 9, 2009


Dalam perusahaan bisnis rental mobil yang profesional ada ketentuan mengenai hal ini. Apabila mobil yang anda sewa telah di curi atau terjadi kecelakaan, hal pertama yang anda lakukan adalah menelpon polisi setempat untuk memberitahukan kejadian tersebut. Selanjutnya anda menghubungi nomor emergency perusahaan rental mobil.

Kecelakaan yang menyebabkan kerusakan seperti lecet ataupun penyok pada mobil sewa yang disebabkan oleh karena kelalaian penyewa/pelanggan baik sengaja maupun tidak sengaja akan menjadi tanggungan pelanggan yang besarannya ditentukan sebagai biaya claim asuransi mobil sewa bersangkutan.
Untuk kasus kecelakaan besar yang menyebabkan mobil rusak parah (seperti berlubang, kaca pecah, mobil tidak bisa jalan, atau lainnya oleh sebuah kecelakan besar) akan dikenakan biaya ganti rugi sebesar biaya sewa mobil bersangkutan per-hari dikalikan berapa hari mobil tersebut harus diperbaiki di bengkel yang telah ditunjuk oleh pihak asuransi. Biaya-Biaya yang timbul atas perbaikan kerusakan, spare-part mobil, sepenuhnya akan ditanggung oleh pihak asuransi mobil. Jadi pelanggan hanya dikenakan biaya ganti rugi sewa mobil bersangkutan.

Kecelakaan atau kerusakan mobil yang disebabkan oleh karena
mobil sewa bersangkutan digunakan tidak pada jalan yang benar atau medan extreme seperti medan offroad, medan berlumpur, perbukitan, atau medan extreme lainnya, maka biaya kerusakannya akan sepenuhnya ditanggung oleh penyewa.

Dalam beberapa hal kejadian seperti
mobil rusak dalam perjalanan, kecelakaan, dan mobil dicuri, perusahaan rental mobil akan menyediakan mobil sewaan pengganti. Itu sebagai gambaran.

www.baliautorental.com

Temukan informasi lainnya mengenai
Rental Mobil Pontianak - Rental Mobil - Bisnis Rental Mobil - Mobil hanya di Pontianak Rental Mobil: Bisnis Rental Mobil Pontianak-Rental Mobil Pontianak pada 88db.com

{ 0 komentar ... read them below or add one }