Tips Memilih Handbag

Diposting oleh sabuk item on Sep 1, 2008


Bepergian kemanapun, terutama kaum perempuan, selain memakai busana yang sesuai, tas tangan juga merupakan faktor penting dalam menunjang penampilan. Handbag dapat gunakan untuk menyimpan atau membawa alat kosmestik, obat untuk sakit ringan, alat tulis kantor, dan barang berharga lain, seperti dompet, handphone, bahkan dokumen-dokomen penting lainnya. Selain berfungsi sebagai wadah penyimpanan, handbag juga memiliki fungsi accessories atau fashion, berbeda fungsinya dengan tas laptop :).

http://onoid.blogspot.com
Selengkapnya Tips Memilih Handbag

Khasiat Cokelat Untuk Anak-Anak

Diposting oleh sabuk item on Aug 29, 2008


Toko coklat sangat mudah ditemui, anak- anak umumnya senang coklat. Tapi anda mungkin enggan memberikannya karena cokelat tidak dikatakan sebagai makanan sehat. Kini, riset baru menunjukkan, coklat dapat membangkitkan semangat anak, melindungi perkembangan sel-sel dan khasiat lainnya. Berikut, khasiat aneka coklat untuk anak menurut para ahli.
Mencegah cedera Untuk mencegah anak cedera saat lomba atletik, tinggalkan minuman sport. Lebih baik berikan susu coklat. Selain memberikan kalsium 25% angka kecukupan gizi untuk anak, 1 gelas susu dapat menurunkan resiko cedera selama aktivitas, begitu menurut sebuah studi dalam International Journal of Sport Nutrition and Exercise Metabolism. Glukosa dan protein di dalam minuman susu coklat memberi bahan bakar pada otot untuk meningkatkan stamina dan kinerja selama latihan. Rasio karbohidrat protein yang mudah dicerna membuat khasiat mulai terasa hanya dalam hitungan menit. Brownies mencegah stress dan sakit
http://id.shvoong.com/
Coklat hitam kaya polyphenols, antioksidan yang melindungi sel-sel dan tubuh dari radikal-radikal bebas penyebab penyakit. Coklat hitam juga mengaktifkan zat kimia otak pembangkit semangat serotonin untuk mencegah depresi dan anxiety. Karena anak-anak lebih suka coklat susu, tambahkan coklat hitam ke dalam minuman coklat susu dan makanan panggang
Selengkapnya Khasiat Cokelat Untuk Anak-Anak

Memburu Kerajinan Tangan Unik Di Pekalongan

Diposting oleh sabuk item on

Pekalongan memang sangat identik dengan batik, namun sekarang kota di pesisir pantai ini pun mulai dikenal dengan berbagai kerajinan tangan unik berupa perkakas rumah tangga yang terbuat dari bahan-bahan alami.
Di kesempatan pulang ke kampung halaman, liburan panjang lalu, saya menyempatkan diri berburu berbagai ragam kerajinan tangan rakyat. Usaha rumahan yang telah digalakkan selama beberapa tahun ini, terbukti menguntungkan bagi masyarakat Pekalongan.

Salah satu sentra membuat kerajinan tangan yang menjadi pilihan pertama saya adalah 'Medono', letaknya tak jauh dari kota sehingga mudah untuk dicapai. Tinggal pilih, mau naik angkot atau becak, semua orang Pekalongan tahu tempatnya.

Sesampainya di sana, saya memasuki sebuah rumah toko yang bernama "Rossa", letaknya di Jl. Dharma Bakti. Di dalamnya, aneka barang kerajinan tangan yang umumnya perkakas rumah tangga ini dijajakan.

Bahan-bahan alami seperti tanah liat, anyaman serat enceng gondok, akar wangi, dedaunan kering, tenun ATBM (alat tenun bukan mesin), kerajinan bambu dan lainnya, di sulap si empunya rumah - yang juga bernama Rossa - menjadi perkakas menarik.
Di outletnya, berbagai barang seperti serbet, taplak meja, sajadah, tempat tissue, sandal, lampu meja dari tanah liat, tas berbagai bentuk dan ukuran, ukiran kayu, yang semuanya terlihat indah dan unik, dipamerkan.

Tapi yang paling membuat saya bahagia, harga barang-barang tersebut tidak membuat kantong jebol, karena ditawarkan dengan harga relatif murah. Orang yang akan menerima pun akan bahagia, sebab bentuknya unik dan menarik.

Salah satu contohnya, aneka tas yang unik dijual sekitar R. 10 ribu hingga Rp. 80 ribu. Sementara pelengkap alat makan, seperti serbet, alas piring dan taplak meja, dijual dengan harga antara Rp. 5.000 sampai Rp. 75.000. Sedang sandal, sajadah hingga hiasan dinding, dibanderol seharga Rp. 10 ribu sampai Rp. 100 ribu.

Bagi yang senang tawar menawar, boleh mengadu kebolehannya, sebab harga barang-barang di atas masih bisa ditawar. Apalagi bila Anda membeli dalam jumlah banyak, atau untuk dijual kembali.
Puas memborong oleh-oleh di Medono, saya langsung cabut menuju sebuah pasar kulakan yang letaknya dipinggiran kota Pekalongan. Namanya Pasar Grosir Setono, nama pasar ini diambil dari nama daerahnya, yaitu Setono.

Di pasar ini, Anda bisa menjumpai jejeran toko yang menjual berbagai barang industri kerajinan khas Pekalongan. Termasuk puluhan toko batik yang tentunya menyediakan produk batik dan batik cirebon, serta toko-toko kerajinan tangan, seperti tenun serat alam dan kerajinan tangan seperti di toko Rossa.

Tujuan saya adalah mampir ke toko 'Fariz' milik Ferry, yang merupakan teman adik saya. Di toko ini, saya menemukan tempat menyimpan koran yang terbuat dari kayu dan tenun surat alam ATBM dengan beragam bentuk dan warna yang sangat menarik. Harga? Luar biasa menarik, karena sebuahnya hanya Rp. 25 ribu.

Barang lainnya yang membuat tangan saya gatal untuk membeli adalah, satu set alas piring dan serbet makan yang dikemas dalam boks cantik, tikar ATBM, tas-tas mungil dari serat alam awrna-warni, kerajianan rotan, sandal dari enceng gondok dan batik, gorden, lukisan kaca serta lainnya.

Bagi penggemar batik, Pekalongan adalah surganya. Anda akan terpuaskan dengan berbagai pilihan melimpah yang tersedia di pusat pasar grosir ini. Sebab hampir setiap toko memiliki produk yang unik dan menarik, tinggal pilih yang sesuai dengan selera Anda.

Bila dibandingkan dengan produk batik yang dijual di pusat-pusat perbelanjaan di Jakarta, dengan produk kerajinan batik yang dijual di sini, sebenarnya hampir sama. Tapi harganya jauh lebih murah, dijamin akan membuat Anda tercengang-cengang!

Itulah secuil cerita mudik saya yang telah menjadi wisata belanja kerajinan Indonesia menyenangkan. Semoga perburuan saya kali ini bisa menjadi panduan bila suatu hari Anda bertandang atau berwisata ke kota kelahiran saya, Pekalongan.

(Anto Chasanny)
http://www.halohalo.co.id/
Selengkapnya Memburu Kerajinan Tangan Unik Di Pekalongan

Tips Membeli Furniture

Diposting oleh sabuk item on

Beli furniture rotan memang gampang-gampang susah. Bila kita tidak jeli atau mempunyai pengetahuan yang cukup baik dengan interior design dan kerajinan rotan.

Maka bisa jadi furnitur kita bisa-bisa malah menjadi tidak sedap dipandang.

Langkah pertama yang dilakukan adalah 'mensurvey' kecil-kecilan industri rotan dan ruang dalam rumah yang akan kita isi dengan mebel rotan. Perhatikan warna dinding, luas ruang, tinggi plafon, aksesoris ruang serta hal-hal lainnya yang menyangkut tema yang dipilih, misalnya tema klasik, atau mediterania, atau minimalis, atau tradisional, bali dan sebagainya.

Ruang yang besar bisa diisi dengan bermacam-macam furniture atau ayaman rotan atau kursi rotan. Dalam sebuah ruang yang besar, Anda bisa membagi area-area kedalam beberapa area yang berbeda. Ruang yang besar bisa memberikan banyak pilihan untuk penataan interior. Tetapi jangan lupa, bila terlalu banyak ruang yang kosong, bisa terjadi kesan 'dingin'.

Untuk ruang yang sempit (ruang 3 x 3 meter adalah ruang yang cukup sempit), gunakan furniture cirebon atau furniture lain yang terkesan ringan dan kecil. Furniture kecil bisa memberikan efek kelegaan pada ruangan tersebut. Ruang kecil juga dapat terkesan besar bila jumlah furniture sedikit dan terdapat obyek dinding yang cukup besar (disini maksud saya bisa merupakan lukisan atau foto yang memenuhi salah satu dinding).

Furniture bisa dipadu-padankan dengan warna dinding. Idealnya, warna perabot adalah warna yang senada dengan cat dinding. Bila tembok ruangan berwarna krem, usahakan warna perabot berkisar dalam warna monokrom krem atau yang senada. Anda dapat mengambil contoh warna-warna dalam tabel-tabel berikut dan mencocokkannya pada usaha mebel.

Warna krem dan kemungkinan padu padan:






Warna-warna tersebut merupakan warna dasar dan bisa juga menjadi warna yang lebih pastel atau lebih gelap. Sebaiknya untuk hasil yang maksimal, Anda bisa menggunakan jasa desainer interior untuk memilih rotan cirebon terbaik dari industri cirebon dalam menata ruang Anda.

Untuk pemilihan tema, sesuaikan dengan karakter diri atau keluarga Anda. Sebuah tema mencerminkan kepribadian pemiliknya dan penataannya pun haruslah konsisten. sebagai contoh; bila Anda adalah orang muda yang sibuk dan praktis, adakalanya Anda lebih menyukai desain minimalis. Tentunya tidak lucu bila Anda mempunyai sebuah kursi klasik pada ruangan dengan gaya minimalis.
http://www.realty.web.id/
Selengkapnya Tips Membeli Furniture

Street Racing Harian Jangan Sekedar Fashion

Diposting oleh sabuk item on Aug 27, 2008


Membuat mobil jadi lebih keren dari tampilan original pasti sangat didambakan bagi setiap orang. Terutama buat yang doyan modifikasi otomotif, banyak gaya atau aliran yang bisa diaplikasikan untuk kendaraannya. Aliran modifikasi elegant dan street racing lebih sering dijumpai di jalanan dibanding aliran ekstrim yang lebih sering dilihat hanya dalam sebuah kontes.
Melakukan modifikasi mobil pastinya tidak terlepas dari selera dan kemampuan financial sang pemilik mobil. Dari aliran yang ada, penerapan modifikasi pada mobil ada yang hanya memprioritaskan segi fashion, ada juga yang prioritas pada segi fungsional. Anda bisa datang ke bengkel mobil. Sebelum Anda melakukan modifikasi, Anda bisa membuat gambar modifikasi terlebih dahulu sebagai sketsa.

Hal itu sah-sah saja untuk dijadikan pilihan, akan tetapi menurut Mr. Dalvin pentolan dari CK motorsport,' modifikasi khususnya untuk konsep street racing, owner mobil seharusnya lebih mengutamakan segi fungsional dan kualitas produk, terutama buat mobil yang masih dipakai untuk sehari-hari, selanjutnya baru bisa melirik segi estetika dan fashion'. Lain halnya jika mobil modifikasi diperuntukkan hanya untuk kontes modifikasi saja, prioritas pada segi fashion dan estetika tidak menjadi masalah. Ada sebagain orang yang suka melakukan modifikasi body saja, itu hak mereka.

Buat yang doyan modifikasi mesin, 'Khusus buat aliran street racing, hal yang pertama dilirik untuk dirubah biasanya adalah aplikasi produk aftermarket mulai dari muffler, header, air filter. 3 sektor ini adalah yang paling sederhana untuk dilakukan dan dapat sedikit menambah performa mesin mobil', tukas Mr. Dalvin. Selanjutnya baru bisa meneruskannya ke sektor kaki-kaki atau suspensi yang biasanya diganti dengan yang lebih keras sampai aplikasi piggyback dan bermain di rem dan kanvas racing aftermarket, tambahnya.

Buat yang ingin mengusung aliran modifikasi sporty atau street racing harian sesungguhnya, ada beberapa tips sebelum melakukan modifikasi/reparasi kendaraan agar dapat memperoleh konsep street racing yang maksimal, berikut adalah tipsnya :

  1. Pastikan untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan penggunaan mobil dan cara mengemudi, sebaiknya konsultasikan dulu dengan modifikator otomotif yang sudah memiliki kredibilitas.
  2. Selalu memprioritaskan segi fungsional dan kualitas produk, karena hal ini berkaitan dengan faktor safety mobil.
  3. Pilih produk racing aftermarket yang mempunyai kualitas baik, usahakan memakai produk aftermarket racing original yang memang dibuat oleh produsen khusus merk mobil terkait, agar kualitas terjamin serta memudahkan proses aplikasi. Contoh : Honda (Mugen / Spoon), Toyota (TRD), Suzuki (Suzuki Sport), dsb.
  4. Jika ingin mengganti suspensi original dengan produk aftermarket, pilihlah sistem suspensi dari 1 merk saja atau bila budget memungkinkan langsung beli produk suspensi 1 set khusus racing yang berkualitas, karena bagian ini sangat menentukan faktor keselamatan (safety riding). Bisa dibayangkan bagaimana jika mobil kehilangan kendali atau suspensi patah saat mobil dibesut pada kecepatan tinggi, pastinya akan berakibat fatal.
  5. Pilih rims / velg yang terbuat dari bahan yang ringan dan kuat namun telah teruji kualitasnya.

Memang produk aftermarket yang telah teruji kualitasnya selalu memiliki harga yang relatif lebih mahal ketimbang dari produk yang biasa. Akan tetapi jika tekad sudah bulat untuk melakukan modifikasi aliran sport atau street racing namun memiliki budget yang minimal, solusinya bisa melakukan modifikasi kendaraan secara bertahap dengan cara membeli produk aftermarket berkualitas tersebut satu per satu.

Dengan begitu konsep Sport atau Street Racing sesungguhnya juga akan anda dapatkan, nuansa layaknya mengemudikan mobil sport pada mobil daily use dengan faktor safety driving dan tenaga mesin yang mumpuni juga dapat dirasakan. Jadi mobil tetap nyaman buat dipakai harian, mumpuni buat diajak ngebut. Jadi intinya semua kembali kepada Anda. Apakah Anda akan melakukan modifikasi sendiri atau memanfaatkan jasa modifikasi mobil.

http://id.88db.com/
Selengkapnya Street Racing Harian Jangan Sekedar Fashion

Cara Mengirim Surat & Paket Di Kantor Pos Indonesia Dengan Baik Dan Benar

Diposting oleh sabuk item on

Ada banyak cara dan sistem pengiriman barang. Ada yang memanfaatkan jasa ekspedisi atau pengiriman cargo, apakah itu pengiriman domestik atau internasional. Bagi anda yang sudah sering melakukan pengiriman barang/paket atau surat di kantor pos dan juga melalui jasa pengiriman barang / perusahaan pengiriman lain mungkin tidak begitu membutuhkan petunjuk ini. Tetapi bagi yang belum pernah ada baiknya membaca tulisan ini sebagai petunjuk dasar.
A. Siapkan Surat Atau Paket Yang Akan Dikirim
Bungkus surat atau paket anda dengan tertutup rapi dan baik sebelum dikirim. Jangan mengirim sesuatu yang isinya berbahaya, terlarang, sangat mudah pecah, berbau tajam, tidak tahan lama dan lain sebagainya agar paket atau surat anda sampai ke tujuan dengan baik. Jangan sampai Anda melanggar sistem pengiriman barang yang telah ditetapkan.

Tuliskan nama dan alamat lengkap dengan jelas dan rapi mulai dari nama jalan, nomor, kavling, blok, kelurahan, kecamatan, kotamadya, provinsi, negara dan kode pos. Tulis identitas nama dan alamat penerima surat atau paket di depan sebelah kanan bawah dan pengirim surat atau paket pos di belakang sebelah mana saja atau di depan sebelah kiri bawah. Cantumkan kata "penerima" dan "pengirim" untuk memudahkan petugas pos memahami alamat penerima surat atau paket yang kita hendak kirim.
Kodepos sangat penting dicantumkan untuk memudahkan tukang pos dalam menyortir surat. Efek kode pos adalah surat kita biasanya akan lebih cepat sampai daripada yang tanpa kodepos.

B. Pilih Jenis Layanan Dan Bayar Biaya Kirim Surat Atau Paket
Setelah sampai di kantor pos indonesia, kita akan dihadapkan oleh berbagai jenis produk layanan jasa pengiriman surat dan paket. Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan yang ada di situs www.posindonesia.co.id di mana anda juga bisa melihat tarif biaya pengiriman barang masing-masing.

Umumnya cara pengiriman bagi sebagian orang akan menggunakanlayanan biasa, kilat dan kilat khusus. Jika tidak mengetahui tarif yang akan dikenakan sebaiknya berikan surat atau paket pada petugas loket dan memberitahukan jenis layanan pengiriman yang akan kita gunakan. Setelah ditimbang petugas akan menghitung biayanya dengan melihat jauh dekat jarak alamat tujuan kita dengan tempat kita mengirim.
Akan diberikan beberapa pilihan pembayaran yaitu dengan perangko atau tanpa perangko. Untuk produk yang perlu pencatatan seperti kilat khusus tidak dibutuhkan tempelan prangko pada surat maupun paket barang kita. Jika harus dikirim dengan perangko maka tempelkan perangko di depan sebelah kanan atas dengan nilai sesuai tarif dengan memakai lem atau air ludah kita. Setelah menempelkan perangko serahkan surat atau paket ke petugas pos indonesia untuk diproses dan dikirim ke penerima.
Untuk pengiriman dengan bukti tercatat seperti kilat khusus, akan memudahkan kita dalam klaim apabila surat atau barang kiriman tidak sampai ke tangan yang seharusnya menerimanya. Kalau mengirim dengan perangko, maka kita akan kesulitan untuk klaim. Namun pengiriman dengan perangko ada keunikan tersendiri yaitu di mana perangko adalah salah satu benda yang bisa dikoleksi dan bisa bernilai tinggi.
http://organisasi.org
Selengkapnya Cara Mengirim Surat & Paket Di Kantor Pos Indonesia Dengan Baik Dan Benar

Tips Memilih Rental Mobil di Bali

Diposting oleh sabuk item on


Bisnis sewa mobil  mobil di Bali dan telah mencari iklan rental kendaraan/mobil di koran, kami akan memberikan tips-tips jitu dalam bidang rental mobil. Pada umumnya penyewaan mobil di Bali menawarkan harga yang relatif sama, kalau ada perbedaan tarif sewa paling hanya 10-25 ribu rupiah saja, tapi ada faktor yang lebih penting ketimbang yang satu itu.
1. Referensi
Usahakan untuk mencari tahu dari teman-teman dekat anda, adakah penyewaan mobil yang bagus di Bali yang mereka sudah pernah pakai. Dengan begitu anda akan mengetahui kekurangan dan kelebihan yang ditawarkan, termasuk kualitas mobil sewaan di tempat tersebut.
2 . Asuransi
Itu merupakan faktor yang sangat penting juga, namun seringkali diabaikan oleh pengunjung. “Saya kan sudah sering menyetir dan pelan-pelan lagi” alasan yang sering terdengar. Kesialan seperti kecelakaan memang hal yang tidak bisa diprediksi dan tidak kita inginkan. Mungkin anda sudah teliti dan hati-hati dalam mengemudi, namun apa orang lain semuanya begitu? Dengan adanya asuransi dari perusahaan rental kendaraan/rental mobil, anda akan merasa aman dan nyaman saat mengemudi. Please note, asuransi yang ditawarkan di tempat rental sewa mobil di Bali biasanya ada excess insurance yang besarnya berbeda-beda mulai dari Rp. 500.00. Pastikan anda membaca agreementnya terlebih dahulu dengan teliti, jangan asal memilih jasa rental mobil.
3. Pelayanan, harga dst
Setelah itu baru dipertimbangkan faktor-faktor lainnya seperti pelayanan (hanya bisa dirasakan ketika anda sudah memakai layanan), harga sewa mobil dan hal-hal lainnya. Jangan sekedar memilih rental mobil murah tetapi pelayanannya kurang optimal.
http://e-kuta.com
Selengkapnya Tips Memilih Rental Mobil di Bali