Busana Muslim Etnik Donna Harun Makin Disenangi

Diposting oleh Wikey on May 16, 2011





Gaya busana bagi para wanita kian hari kian keren dan fotogenik. Terbukti permintaan busana muslim di Pasar Kapasan Baru, Surabaya tak pernah sepi pembeli. Model yang ditawarkan busana penutup aurat ini pun bermacam-macam.

Salah satunya model busana muslim model etnik Donna Harun yang sekarang sedang booming. Seperti pengakuan pemilik Toko Nusa Dua, Yudhi. Dia menjelaskan dalam sebulan, ribuan potong baju muslim etnik Donna Harun tersebut laku terjual. Per hari bisa menjual 100 lebih baju.

model busana muslim


"Banyak sekali yang pesan busana muslim ini mas, Ini model terbaru tahun ini," ujar Yudhi saat ditemui detiksurabaya.com, Minggu (8/5/2011).

Yudhi menjelaskan model busana muslim tersebut mempunyai corak etnik yang dipadukan dengan kalung untuk memperkuat kesan etniknya. "Busana dan kalung jadi satu setel, Ini yang promosikan Mbak Donna Harun," jelasnya.

Menurutnya, dirinya bisa menjual busana secara partai dan per buah, minimal tiga buah setiap kali pembelian. Harga yang ditawarkan pun bervariasi. Mulai dari yang paling murah Rp 120 ribu dan paling mahal 130 ribu per potong.

Para pelanggannya pun tak hanya dari Surabaya saja. Dari luar Surabaya seperti Tuban, Lamongan bahkan hingga Indonesia timur, tepatnya daerah Kupang NTB, juga mengincar busana Donna Harun.

"Kami juga siap kirimkan busana pesanan konsumen," tambah pria yang mengaku telah 22 tahun berdagang di Pasar Kapasan.

Saat ini Yudhi mengaku menjual busana Donna Haru di 3 gerainya yakni di lantai dasar, lantai satu dan dua. "Syukurlah, para pelanggan percaya untuk kembali ke sini," tambahnya sambil tertawa.


(fat/fat/detiksurabaya)

{ 0 komentar ... read them below or add one }