Memasuki masa-masa liburan, seluuruh tempat wisata menjadi begitu padat diserbu pengunjung. Kalau sudah begini, harga-harga segala fasilitas penunjang liburan pun menjadi sangat mahal seperti transportasi dan akomodasi (penginapan). Nah, buat kamu yang tengah merencanakan liburan dan berencana menginap. Simak bocoran-bocoran seru dari tim rileks untuk mendapatkan penginapan murah.
1. Tinggal di rumah kenalan
inilah cara ampuh untuk mengatasi biaya tempat penginapan yang melambung saat liburan. Dengan tinggal di rumah kenalan (bisa saudara dan teman), kamu bisa menghemat biaya penginapan (pastinya), biaya konsumsi (biasanya kalau tinggal di rumah saudara tentu makanan disediakan), serta biaya guide. Biaya yang disebutkan terakhir sangat penting kalau kamu berlibur ke daerah yang belum kamu kenal. Dengan memiliki kenalan, kamu bisa meminta tolong untuk diajak berkeliling kota tanpa harus menyewa guide yang pada masa liburan ini terntunya akan sangat mahal.
2. Cari liburan seru di dekat rumah
tidak perlu jauh-jauh keluar kota, cukup dengan berwisata di sekitar kotamu yang nota bene bisa dilakukan tanpa harus mengeluarkan biaya untuk tempat penginapan pun cukup seru untuk dilakukan. Cobalah cari sarana hiburan lain yang jarang kamu lakukan. Misalnya, melakukan wisata kuliner, jelajah museum, pergi ke pasar ikan di malam hari, dan lain-lain. Dengan begini, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya penginapan yang super mahal.
3. Mencari paket
jika anda perlu pergi jauh dari rumah kemudian mencoba untuk mencari paket liburan agen perjalanan. Biro perjalanan biasanya sudah ada jaringan diskon untuk kamar penginapan ditambahkan dalam paket liburan mereka. Anda dapat meminta mereka untuk mendapatkan nilai yang terbaik yang sesuai dengan anggaran liburan. Dengan cara ini anda akan menghemat uang dan waktu mencari yang cocok untuk tempat tinggal seperti penginapan murah.
4. Camping
mungkin kamu mau mencoba sesuatu yang lain? Nah, cobalah liburan sambil camping. Camping tidak akan membuat biaya penginapan anda membengkak. Cukup bermodalkan tenda, sleeping bag, dan peralatan makan seadanya anda sudah dapat berhemat. Apalagi kalau anda berencana untuk menjelajah wisata-wisata alam seperti pegunungan atau daerah pantai, camping merupakan pilihan tepat karena anda dapat langsung melihat dan merasakan keindahan alam tiap menitnya dengan camping, anda akan merasakan diri melebur menyatu dengan alam. Bagi yang berjiwa petualang tinggi dan memiliki daya tahan tubuh yang cukup kuat, camping merupakan cara seru kamu untuk mengisi liburani ini.
5. Menyewa hostel
hostel merupakan tempat penginapan murah para backpackers yang sudah pasti murah meriah. Namun, masalah fasilitas memang tidak sekompleks hotel. Fasilitas yang disediakan hostel juga cukup minim seperti tempat tidur, kamar mandi yang harus berbagi dengan penghuni lainnya, dan sarapan pagi (beberapa ada fasilitas free breakfast). Ukuran kamar yang disediakan juga tidak terlalu besar dan menggunakan system kamar seperti asrama dimana satu kamar terdiri dari beberapa bunkbed (tempat tidur bersusun). Beberapa hostel yang terkenal ada di jalan jaksa (jakarta), poppies (bali), dan sosrowijayan (jogja). Meski tetap mengeluarkan biaya penginapan, namun biaya untuk menyewa hostel tidak akan semahal hotel
Http://www.rileks.com
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Post a Comment