Cara Beriklan yang Baik di Internet

Diposting oleh Wikey on Jun 20, 2011




Banyak cara untuk meningkatkan pengungjung ke Website kita, selain promosi secara langsung, kita bisa juga beriklan, baik itu lewat forum iklan, iklan gratis dan juga lewat social media seperti facebook.

iklan gratis


Nah saat ini kita coba membahas cara beriklan yang baik dan tepat itu, yang bagaimana?

Yang pertama, Buatlah iklan atau website yang menarik dan informative bagi calon pembeli. Karena ini akan membuat calon pembeli mendapatkan jasa atau barang yang mereka inginkan

Kedua, Pilihlah Target pasar Anda, karena ini akan memudahkan Anda untuk melihat peluang yang lebih tepat dalam memasarkan produk ataupun jasa.

Keyword atau kata kunci, Pilihlah keyword yang tepat dan lebih spesifik untuk produk atau jasa apa yang Anda tawarkan kepada pelanggan. Hal ini akan sangat bermanfaat untuk mesin pencari Google.

Kekuatan Produk, Tampilkan produk secara menonjol dengan cara, baik itu lewat tulisan yang jelas, fitur khusus dan unik yang berbeda dari para pesaing Anda. Namun masih dalam konteks iklan yang sederhana, mudah dibaca dan dipahami oleh calon pembeli.

Gambar yang menarik, gambar sesuai dengan iklan dan produk yang ditawarkan dan terlihat jelas secara detail.

Gunakan Sudut pandang sebagai pembeli, sehingga Anda tahu apa yang di inginkan oleh calon pembeli

Lakukan evaluasi terhadap iklan yang anda pasang, adakah peningkatan penjualan dan respon dari para calon pembeli untuk mengetahui seberapa baiknya iklan tersebut

Terakhir dan tak kalah penting adalah tetap berusaha dan mencoba mencari cara terbaik untuk beriklan yang tepat. Semoga sukses (wk)

{ 0 komentar ... read them below or add one }