Langkah Memilih Hardisk Yang Tepat

Diposting oleh malamjumat on Feb 11, 2010


Kebanyakan orang tidak mengerti persoalan HDD. mereka hanya tahu space atau ukuran serta merek dagang saja, namun tidak melihat perihal lain.

Oleh karena itu, Hal-hal apa saja yang diperhatikan dalam membeli atau memilih Harddisk di toko komputer? berikut ini adalah hal-hal yang perlu diperhatikan.

1. Ukuran (Size)

untuk ukuran yang menjadi standart pasar sekitar 80-120 GB. namun sebaiknya memilih yang lebih tinggi karena tuntutan data yang semakin besar.

2. PATA atau SATA

sebaiknya memilih SATA (serial ATA) ketimbang PATA (Parallel ATA) jika mainboard PC mendukung SATA. karena beberapa faktor diantaranya, kecepatan transfer SATA yang lebih cepat (150MB per detik) dan kabel yang digunakan SATA lebih kecil sehingga air flow di dalam casing PC tidak terganggu.

3. Speed atau kecepatan putar

Hard Disk (piringan Keras) ini diputar oleh motor dengan kecepatan tertentu. semakin cepet putaran motor tentu saja kecepatan baca juga semakin cepat. ada yang 7200rpm (rotation per minute) dan ada juga yang 10.000 rpm.

4. Buffer Memory

hal yang terakhir ini adalah hal penting. banyak pembeli HDD yang tidak mengindahkan hal ini. sebelum data HDD di kirim ke Memory utama untuk di proses, data-data tersebut selalu masuk dahulu ke Buffer Memory (seperti RAM) yang terdapat pada controller HDD. hal ini dilakukan untuk mencegah antrian yang panjang dalam membaca HDD. semakin besar ukuran Buffer yang terdapat pada HDD, maka akan semakin baik atau cepat pembacaan penulisan data.

Nah sekarang tinggal memilihnya di toko komputer terdekat. Semoga bermnafaat!


islamarket.wordpress.com

{ 0 komentar ... read them below or add one }