Sandal jepit alias flip flop dikenal juga dengan nama thong sandal. Bentuknya memang seperti thong (celana dalam berbentuk G-String) dengan karet yang menjepit ibu jari dan jari telunjuk kaki anda. Dengan bantalan sebagai penopang telapak kaki, flip flop memang menjanjikan kenyamanan ekstra lebih.
Sekarang sudah tidak jaman berflip-flop dengan satu merk standar yang biasa dijual di toko pinggir jalan. Sandal jepit sudah menyulap diri menjadi cantik dan genit dengan tambahan bunga atau payet. Begitu juga dengan sandal anak, banyak tersedia sandal jepit anak dengan beragam pilihan.
Jika anda menyusuri kawasan Kuta, Bali, tentu tak sulit menemukan sandal-sandal cantik ini tergelar dengan harga super murah di tempat jual sandal / jual sandal jepit. Ada yang menjadikannya sebagai home industries atau home industri.
Jadi bingung untuk memilih? Ikuti tips berikut ini. Niscaya hari libur anda akan tambah meriah.
- Jangan hanya mencari merk. Kadang sandal jepit yang digelar di pinggir jalan lebih enak dipakai daripada merk tertentu yang mengeluarkan alas kaki serupa.
- Cobalah mengenakannya. Berjalanlah sejenak dengan sandal tersebut. Apakah cukup nyaman di kaki atau tidak.
- Perhatikan bahan sandal jepit tersebut. Kadang terdapat potongan yang kurang rapi. Biasanya terletak diantara ibu jari dan jari telunjuk kaki. Pilih sandal jepit dengan bahan karet dan bukan plastik. Jangan pula memilih sandal jepit dari bahan kayu karena akan terasa berat dan tentu malah melelahkan kaki anda.
- Bila menginginkan sandal jepit yang sudah diberi hiasan, usahakan hiasan tersebut tidak terlalu meriah dan banyak, karena akan sayang jika hiasannya lepas dari tempatnya.
- Usahakan memakai sandal jepit saat cuaca cerah. Jangan biarkan percikan genangan air hujan mengotori sandal jepit anda.
- Jika sudah digunakan, bersihkan sandal jepit dengan menggunakan kapas dan air. Keringkan dan simpan dalam kantong plastik.
Dengan beragamnya model sandal jepit, seperti gambar boneka anak dsb dapat dijadikan tren baru. Jadikan sandal jepit anda berumur panjang dengan merawatnya sebaik mungkin. Siap bergaya bersama flip flop?
www.perempuan.com
Temukan informasi lainnya mengenai Home Industries, Home Industri, Jual Sandal, Sandal Jepit, Jual Sandal Jepit, Sandal Anak, Jual Boneka, Boneka Anak hanya di Home Industries & Industri : Jual Sandal Jepit | Anak & Boneka Tangerang pada 88db.com
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Post a Comment