Cerdas Mempersiapkan Undangan Wedding

Diposting oleh Wikey on Nov 12, 2009




1. Pesan Undangan Wedding sejak jauh hari ini. Ini memberikan kesempatan luas untuk mematangkan konsep undangan wedding yang diinginkan.Selain itu, rentang waktu yang cukup lama (+ 3 bulan) memudahkan anda dan pasangan mengirimkan undangan pada kerabat yang jauh.

2. Pilih tempat yang membebaskan anda dan pasangan untuk berdiskusi tentang harga dan model undangan wedding.

3. Jangan bosan membuka majalah dan internet untuk mencari inspirasi desain undangan wedding yang diinginkan. Wajar saja jika anda dan pasangan selalu mencari ide-ide baru untuk mempercantik undangan.

4. Perhatikan jenis, ukuran, dan warna huruf yang digunakan agar jelas terbaca.

5. Jangan takut atau malu untuk mengungkapkan jumlah anggaran yang dimiliki. Jangan sampai anda terlanjur memilih undangan yang harganya jauh diatas kemampuan keuangan anda dan pasangan.

6. Hindari sikap mubazir.Boleh saja mengikuti trend, asalkan tidak terlalu bermewah-mewahan hingga mubazir.Ada baiknya melebihkan jumlah undangan untuk mengantisipasi jika ada kekurangan atau harus dikirim ulang.

7. Memilih souvenir dapat disesuaikan dapat disesuaikan dengan tema pernikahan dan undangan yang dipesan. Usahakan memilih souvenir yang memiliki fungsi berguna, tidak hanya sebagai pajangan.

undangan.multiply.com

{ 1 komentar ... read them below or add one }

Ello Aris said...

Lagi-lagi tipsnya ok!