Mengenal Bahasa Tubuh Kucing Anda

Diposting oleh Wikey on Jul 21, 2011



Kucing Persia - Telinga dan ekor kucing merupakan bagian penting dari bahasa tubuh kucing, dan interpretasi yg tepat bisa membantu anda untuk memahami mood si Empus dengan lebih baik dan dalam beberapa kasus, menghindarkan anda dari cedera.

bkucing persia

Berikut adalah tanda-tanda gerakan tubuh kucing kita:

1. Disgust atau irritation
Telinga akan mundur ke belakang, ekor dikibas-kibaskan, dan sesekali akan menggeram halus ketika dia tertekan. Kalau saya melihat kucing saya dalam kondisi ini, saya langsung bawa kucing saya ke dalam rumah. Tidak peduli dia mencakar tangan saya hingga berdarah.
cool
2. Aggression
Mendesis dan menggeram, ekor dan rambutnya berdiri, dan badan condong ke belakang. Kalau kondisi seperti ini apabila Anda tidak berani untuk mengambil kucing kita, lebih baik jangan lakukan. Karena dalam kondisi ini, kucing akan sangat marah apabila dia dihalang-halangi untuk menerkam musuhnya. Kucing dapat tidak mengenali Anda sebagai majikan lagi bila sudah emosi seperti ini :P Kalau saya sih langsung diambil aja. Sudah sering terluka akibat gigitan kucing. Hingga sekarang masih berbekas :D
3. Contentedness
Kucing mencakar-cakar peralatan rumah (kalau saya sih kardus minuman). Untuk kucing yang masih menyusui, mereka melakukan ini pada puting induknya untuk menstimulasi gerakan refleks ketika meminum susu. Dan bagi kucing yang sudah dewasa, mereka umumnya memberitahukan kepada kita bahwa mereka sedikit tidak nyaman atau kurang istirahat, tetapi secara keseluruhan mood mereka bagus. Ekspresi kucing umumnya telinga rileks dan ekornya diam. Kadang dengan mata tertutup maupun terpejam.
4. Relaxation
Tidur dengan berbagai posisi. Kucing-kucing di rumah saya tidur dengan gaya yang aneh. Kadang terlentang dengan kaki dan tangan menekuk. Saya tidak tahu posisi ini wajar atau tidak bagi kucing. Tapi ketika kucing saya tidur dengan posisi itu, selalu menjadi kesempatan untuk mengambil gambar (Photos will be uploaded soon :P ).
5. Greeting
Biasanya kucing akan mengeong, mengelus-eluskan leher atau badan mereka di kaki kita, dan berjalan di antara kaki kita ketika kita juga sedang berjalan. Posisi ini yang sangat saya khawatirkan. Karena saya tiidak suka kaki saya tiba-tiba digigit karena tidak memberi dia makanan :D
6. Affection
Kucing akan menekan atau mengelus kepala mereka di tubuh kita dan meninggalkan sedikit wewangian untuk menandai daerah kekuasaan dia. Kucing pun akan bermanja-manja dengan tidur melekuk di pangkuan kita.
7. Submission
Ketika merasa takut dengan kucing lain atau kita yang sedang marah, kucing akan menunduk dengan telinga menekuk ke belakang dan mata melebar. Tetapi jangan marah berlebihan, karena kucing dapat mengambil langkah kekerasan apabila diperlukan :D
8. Anger
Ekor dikibas-kibaskan dengan telinga ditarik ke belakang apabila bertemu dengan kucing atau binatang lain. Sesekali kucing menggeram atau mendesis dengan memamerkan cakar kaki depannya. Bila sudah berkelahi, maka kucing akan saling gigit dan tendang sambil mengeong keras dan menjerit. Lebih baik jangan pisahkan mereka langsung. Siram dahulu dengan air (air dingin saja, kalau air panas kasihan kucingnya) baru kita ambil setelah mereka terpisah, dan jangan lupa dimandikan.(satyadhika.wordpress.com)

info terkait: Kucing Persia

Selengkapnya Mengenal Bahasa Tubuh Kucing Anda

Tips Sebelum Membuat Kue Basah

Diposting oleh Wikey on



SEBELUM memutuskan membuat kue basah, perhatikan tip ini untuk mendapatkan kue yang tidak mengecewakan.

bahan kue


- Telur: harus segar dengan suhu ruangan. Sebaiknya jangan memakai langsung telur yang baru dikeluarkan dari kulkas. Sebaliknya, keluarkan dulu, kemudian biarkan beberapa lama di suhu ruangan agar telur tidak dingin lagi dan kue bisa mengembang sempurna.

- Tepung terigu: perlu dijemur kering dan diayak. Mentega tawar: pilih yang tidak tajam aromanya. Mentega (butter) terbuat dari susu sapi sehingga kue atau bolu terasa lezat dan mewah. Jika dikehendaki dapat digantikan dengan margarin yang terbuat dari minyak nabati.

- Kocok bahan-bahan yang diperlukan hingga sesuai dengan yang tertera pada resep. Empat butir telur baru mengembang dan kental setelah dikocok selama sekitar 15 menit. Putih telur akan mengembang sempurna bila mangkuk yang dipakai benar-benar kering dan sama sekali tidak tercampur kuning telur.

- Bagaimana mengetahui putih telur yang dikocok sudah mengembang sempurna? Mudah saja. Caranya balikkan mangkuk berisi putih telur yang telah dikocok. Kalau dikocok dengan sempurna, pada saat mangkuk dibalikkan, putih telur tidak akan tumpah.

- Sebelum mencampurkan tepung ke dalam adonan, nyalakan api dan panaskan oven kurang lebih 15 menit sebelum adonan dimasukkan. Ketika kue matang, tepinya akan mengerut sedikit ke dalam. Untuk memastikan, tusukkan sebatang lidi di bagian tengah kue. Jika kering tandanya kue sudah matang.
(SINDO//tty)

Lihat juga artikel: Resep Kue Basah: Kue Cucur

Selengkapnya Tips Sebelum Membuat Kue Basah

Tips Untuk Usaha Agen Tiket Pesawat

Diposting oleh Kyoicikyosuke on

Usaha agen tiket pesawat memang cukup menguntungkan tapi tak semudah yang di bayangkan ada pasang naik dan surutnya jika anda ingin stabil simak tips berikut ini:

  1. Mendapatkan keuntungan dari penjualan langsung selain komisi dari pengelola Bisnis Tiket Pesawat.
    Untuk mendapatkan keuntungan dari penjualan selain dari komisi dari pengelola, anda bisa menerapkan prosentase keuntungan untuk setiap tiket yang anda jual, misalnya menambah 5 ribu- 10 ribu rupiah per orang, atau anda melakukan sistem jemput bola yaitu mengantarkan sendiri tiket kepada pelanggan dengan menambahkan 20 ribu per tiket. Bisa juga anda menawarkan tiket promo dengan menambahkan 5 ribu atau 10 ribu.
  2. Menambah jaringan.
    Untuk memaksimalkan keuntungan anda dalam penjualan tiket sistem jaringan ini, salah satunya cara yang ampuh, yaitu menambah jaringan. Tidak susah sebenarnya menambah jaringan anda, sekarang banyak sarana promosi yang murah, baik di media cetak maupun di internet. Contohnya saya berlangganan koran lokal gratis pasang iklan baris, dan untuk di internet, banyak sekali layanan iklan baris gratis yang bisa anda manfaatkan. Dari pada anda main facebook dengan hanya sekedar menumpahkan kata-kata jorok dari benak anda, mengapa tidak menjalin persahabatan dengan facebooker lainnya dan mencantumkan link web replika anda misalnya, atau anda update status menyertakan link replika anda.

    Selain itu, web replika anda bisa juga anda pasang di kartu nama anda. Atau anda bisa memesan stiker yang memuat web replika anda untuk dipasang pada kendaraan anda.

    Dengan memiliki banyak jaringan yang aktif (menjual atau merekrut anggota), maka potensi penghasilan anda makin besar.

  3. Melayani pembelian tiket pesawat di luar yang tersedia di layanan pengelola bisnis tiket pesawat anda.
    Pada umumnya tidak semua tiket pesawat dapat dibeli melalui pengelola bisnis tiket pesawat sistem jaringan. Jika seorang pelanggan menginginkan tiket pesawat yang lain, maka anda bisa melakukan booking lewat internet langsung di website maskapai penerbangan bersangkutan dengan ketentuan menambahkan 20 ribu misalnya dari ongkos tiket dan menawarkan pelayanan antar tiket ke konsumen, hal ini untuk menghindari pelanggan berpindah ke travel lainnya.
Demikian tipsnya semoga bermanfaat, temukan info menarik lainya seputar tiket pesawat: tiket pesawat promo
Selengkapnya Tips Untuk Usaha Agen Tiket Pesawat

Cara Jitu Mengatasi Bayi Nangis Dalam Pesawat

Diposting oleh Kyoicikyosuke on

Saat perjalanan mudik dalam pesawat bila si kecil bayi yang anda bawa menagis memang sungguh merepotkan tapi anda tak perlu khawatir berikut ini ada beberapa tips untuk anda:

1. Kemaslah barang-barang yang penting untuk bayi Anda. Bagian administrasi transportasi mengizinkan penumpangnya membawa susu dan bumbu-bumbu makanan apabila berpergian bersama seorang bayi. Jangan lupa pula untuk membawa mainan untuk bayi Anda yang dapat mengalihkan perhatiannya dan membuat tenang selama perjalanan.

2. Gantilah popok bayi Anda sesaat sebelum menaiki pesawat agar lebih memberinya rasa nyaman.

3. Berilah makanan pada bayi Anda saat pesawat mulai lepas landas karena hal ini dapat membantunya mengurangi tekanan udara ditelinga yang sering kali mengganggu.

4. Lakukanlah apa yang biasa Anda lakukan di rumah apabila bayi Anda sudah terlihat rewel. Jangan khawatir untuk berjalan-jalan di gang pesawat apabila perlu, namun pastikan hal tersebut dilakukan pada saat pesawat dalam keadaan aman.

5. Tetaplah tenang di segala situasi, karena semakin Anda terlihat gelisah dan panik semakin bayi Anda akan terus menangis. Apabila perlu pergilah ke kamar kecil dan biarkan bayi Anda menangis sekuat tenaga.

6. Jangan lupa untuk memberi makan atau minum kembali sesaat pesawat akan
mendarat.

7. Yang perlu diperhatikan, perlihatkan pada orang-orang saat mencoba menenangkan bayi Anda. Orang di sekitar akan merasa simpatik apabila Anda terlihat mengerahkan seluruh tenaga.

8. Pada saat waktu makan, bergantianlah dengan suami/teman. Ketika makan, maka giliran suami/teman Anda yang memusatkan perhatian pada sang bayi. Begitu pun sebaliknya, setelah Anda selesai menyantap hidangan yang telah disediakan.

9. Terimalah apabila ada seseorang menawarkan bantuan untuk ikut menenangkan bayi Anda. Karena tidak mustahil cara barunya dapat memberikan ketenangan pada bayi Anda.

10. Apabila perlu, konsultasikan kepada dokter anak mengenai penggunaan obat penenang yang aman untuk menjaga agar bayi Anda tetap tertidur selama perjalanan.

Demikian tipsnya semoga bermanfaat, temukan info menarik lainya seputar tiket pesawat: tiket pesawat murah

Selengkapnya Cara Jitu Mengatasi Bayi Nangis Dalam Pesawat

Tips Tepat Naik Pesawat Terbang

Diposting oleh Kyoicikyosuke on

Saat naik pesawat terjadi tekanan udara yang berkurang di dalam pesawat dan itu menimbulkan gangguan pada kondisi fisik yang bermacam pada penumpang pesawat terutama pada penumpang yang sedang sakit

Pertama, dengan bertambah tingginya pesawat (lebih dan 5.000kaki), semakin berkurang tekanan udara (barometric pressure). Pada ketinggian masih 5.000 kaki, kejenuhan oksigen darah masih memadai (Oxygen saturation HbO2 di atas 90%) dan fungsi faali tubuh masih terpelihara normal. Tak demikian halnya jika sudah melebihi ketinggian itu.

Mengunyah Permen
Perubahan tekanan udara dalam kabin berpengaruh terhadap telinga yang sedang tidak sehat. Maka yang sedang batuk-pilek, akan mudah sekali berkembang menjadi radang telinga tengah yang bisa berakhir dengan congek (otitis media chronica) jika berlarut-larut tidak diobati, terlebih pada anak dan bayi. Mengapa? Karena pembuluh Eustachii penghubung tetinga dengan tenggorokan belum sempurna menutup-membukanya sehingga infeksi tenggorokan mudah menjalar ke telinga.

Orang dengan gangguan peradangan telinga (barotitis media) dianjurkan sebaiknya tidak naik pesawat terbang sebelum radang telinganya sembuh, kecuali bisa diatasi dengan obat (antihistamin, decongestan). Selama penerbangan, sebaiknya bayi tetap disusul atau mengisap air botol. Sedangkan orang dewasa dianjurkan mengunyah permen guna menyeimbangkan tekanan udara di telinga tengah sehingga peluang untuk terjadi peradangan telinga tengah menjadi berkurang.

Demikian pula mereka yang sedang mengidap radang sinus (sinusitis) bisa mengalami Barosinusitis selama di pesawat terbang jika tidak dipersiapkan dengan obat untuk meredakan peradangan sinusnya (dengan decongestan). Tekanan udara yang berubah di pesawat juga bisa berpengaruh terhadap saluran pencernaan. Gas yang berlebihan akibat tekanan udara yang menurun bisa tertimbun dalam saluran pencemaan, sehingga perut jadi gampang kembung dan tekanan dalam perut meninggi.

Nasihat Dokter
Mereka yang baru 14 hari menjalani operasi perut dilarang terbang dulu agar mengembungnya saluran pencernaan karena udara bebas tak sampai berakibat buruk terhadap bekas operasinya. Demikian pula yang sudah dioperasi usus besar (colostomy) dan memakai kantung tinja khusus. Antisipasi kemungkinan gas berlebihan dalam perut selama penerbangan berlangsung, obat antispasmodik untuk mengendurkan kerja usus berlebihan.

Selain terhadap perut, tekanan udara juga berpengaruh buruk terhadap paru-paru yang tidak sehat. Paru-paru yang sudah bolong pada pasien TBC, paru-paru bocor (pneumothorax), paru-paru balon (emphysema, sudah tak mengembang-mengempis sempurna lagi) perlu nasihat dokter sebelum terbang, dinilai dulu apakah fungsi paru-parunya masih memadai.

Hal yang sama bagi penderita penyakit kelainan retina mata. Lapisan vital retina membutuhkan banyak oksigen. Di kabin bisa cenderung kekurangan oksigen, apalagi pada ketinggian pesawat melebihi 6.000 kaki. Perlu dipertimbangkan pembelian ekstra oksigen (dan kantung atau spray). Terhadap sistem saraf, tekanan udara yang berkurang di dalam kabin juga dapat berpengaruh buruk. Khususnya bagi yang baru menjalani tindakan pembuatan foto pada otak ventriculography atau pneumoecephalography. Kondisi-kondisi demikian dinilai tak boleh ikut terbang dulu. Demikian pembahasanya semoga bermanfaat, temukan info terkait seputar tiket pesawat: daftar harga tiket pesawat

Selengkapnya Tips Tepat Naik Pesawat Terbang

Hal Mencari Tiket Pesawat Online

Diposting oleh Kyoicikyosuke on

Membeli tiket pesawat di internet banyak sekali keuntungan yang akan anda dapatkan dan tentunya lebih aman tanpa taku kehilangan tiket karena ketinggalan atau hilang berikut ini ada beberapa hal yang perlu anda ketahui:

Sarana yang harus dimiliki :
- Koneksi Internet (bisa lewat hape, PC atau Laptop, atau bisa juga numpang ama teman)
- ATM, Internet Banking (Optional)

Tidak semua airline di indonesia menyediakan fasilitas pemesanan tiket melalui internet:

Pada situs ini bisa diperoleh informasi Schedule/Fare, Availability dan Booking Status tiket Garuda Indonesia. Tapi sayangnya di situs ini tidak dapat dilakukan pemesanan tiket penerbangan secara online. Hanya bisa lihat status availability-nya. Untuk pemesanan bisa menghubungi ke nomor (021) 2351 9999 atau 0 804 1 807 807.

Situs kepunyaan Lion Air ini akan cukup memberikan kemudahan buat beli tiket secara online.

Maskapai yang satu ini sering menawarkan promo-promo yang menarik, tapi sayangnya untuk pembayaran harus melalui Credit Card, jadi bagi yang punya Credit Card seperi saya agak kerepotan mendapatkan jasa promo dari airline ini.

Keuntungan membeli tiket secara online :

  • Bebas memilih jadwal dan harga yang paling cocok dengan kebutuhan kita.
  • Lebih nyantai, karena bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, selama kita terhubung dengan internet.
  • Dan tentunya sangat praktis

Demikian pembahasanya temukan info menarik lainya seputar tiket pesawat: tiket pesawat sriwijaya

Selengkapnya Hal Mencari Tiket Pesawat Online

Saat Mudik Dengan Si Kecil

Diposting oleh Kyoicikyosuke on

Mudik dengan membawa si kecil emang agak repot dan riskan tapi anda tak perlu khawatir simak tips berikut ini, untuk bunda yang berniat mudik, mungkin tips berikut bisa dijadikan masukan :

  • Kalau yang dibawa masih bayi, pilihlah rute perjalanan yang paling singkat. Tidak apa-apa agak mahal sedikit. Ini agar si bayi tidak kelelahan di jalan. Karena kalo terlalu lama dijalan bayi juga biasanya sensitif,bisa kena flu,mencret,dln.
  • Kalau anak sudah agak besar, kemas perjalanan mudiknya seperti liburan. bisa dengan cara mampir sejenak ke tempat wisata di kota-kota yang dilewati atau mampir di tempat makan yg menyediakan makanan favorit si anak,menghafal nama-nama kota,dln
  • Untuk rute/lama perjalanan yang singkat biasanya saya pilih naik pesawat. Semuanya pasti tahu kalau tiket pesawat sesaat sebelum lebaran pasti mahal. Bagaimana cara mengatasinya? Carilah tiket jauh-jauh hari, minimal 1,5 bulan sebelum tanggal keberangkatan. Harganya jauh lebih murah lho, biasanya paling selisihnya hanya 100ribu s/d 200ribu dari harga normal di hari biasa.
  • Siapkan perlengkapan si kecil dalam tas khusus. kira-kira berapa baju,popok,tisu,minyak kayu putih,makanan,susu,jaket,selimut,mainan,dln yang akan diperlukan selama perjalanan, lebihkan beberapa untuk cadangan jika perjalanan agak lebih lama dari perkiraan normalnya.
  • Jika memilih naik pesawat, siapkan kapan/topi/headset/apapun yang bisa menutup kuping si kecil ya.. ini agar si kecil tidak pengang dan kaget dengan perubahan tekanan udara di pesawat.

Demikian tipsnya semoga bermanfaat, temukan info menarik lainnya seputar tiket pesawat: tiket pesawat lion air

Selengkapnya Saat Mudik Dengan Si Kecil