Kerang Dapat Menyambuhkan Penyakit

Diposting oleh Kyoicikyosuke on Apr 11, 2011

Health - Bagi penggemar seafood, sepiring kecil kerang rebus bisa jadi menu pembuka jelang pesanan utama datang! Kerang rebus punya banyak manfaat dan sayang jika anda makan tanpa tahu khasiatnya.

Penelitian di Jepang tahun 2006 lalu membuktikan bahwa konsumsi kerang secara rutin 1-3 kali sebulan sebanyak 500 gram dapat membantu mengurangi resiko terkena serangan jantung dan serangan stroke. Sangat dianjurkan untuk menikmati kerang dengan cara direbus dan jangan digoreng, untuk mendapatkan manfaatnya lebih baik.

Sementara itu khasiat lainnya adalah dapat membantu menyembuhkan penyakit hepatitis. Air rebusan kerang dikonsumsi secara teratur untuk mendapatkan efek pemulihan yang dua kali lebih cepat saat anda terserang hepatitis. Kerang juga dikaitkan dengan vitalitas kaum pria. Ini memang belum dilakukan penelitian tetapi dengan fakta kerang sebagai sumber protein hewani yang baik maka dapat berpengaruh pada kadar progesterone dan berhubungan langsung dengan libido anda. Mantap kan?
Selengkapnya Kerang Dapat Menyambuhkan Penyakit

Perbedaan Batik Tulis dan Cap

Diposting oleh pulat on





Batik Tulis - Beberapa tahun terakhir, semakin banyak kalangan muda yg mencintai produk buatan Indonesia. Salah satunya, mengenakan batik di berbagai kesempatan.

Dgn perkembangan kecintaan batik di kalangan kaum muda yg makin signifikan, berdampak positif bagi produsen batik-batik di berbagai daerah. Permintaan batik tulis maupun batik cap sangat tinggi. Apalagi diikuti konsep mode batik yg berkembang lebih modern dan dapat mengikuti kebutuhan kalangan muda.

Menghadapi hal tersebut, Anda tetap harus waspada. Yaitu dgn mengetahui cara membedakan antara batik tulis asli dgn batik cap yg mengaku-aku sebagai batik tulis.

Sebenarnya mudah sekali membedakannya. Sekali mata memandang pun sudah ketahuan. Kenapa? Karena batik cap itu kan mesinnya seruas demi seruas mengerjakannya, nah kita dapat melihat garis batas 'ketemunya' pattern cap. Kalau batik tulis tidak ada pinggirannya, pasti ada yg belepotan sedikit karena pengerjaannya pakai tangan. Batik tulis juga tidak memiliki garis lurus, kebanyakan melengkung. Dalam artian, batik cap itu pasti memiliki bentuk garis atau motif yg benar-benar sama, sementara batik tulis tidak akan sama.

Agar tidak termakan omongan pedagang, Anda selaku konsumen juga harus lebih memerhatikan detail batik yg ditaksir. Itu dilakukan agar Anda tidak merugi.

.Batik cap juga memiliki dua jenis cap. Cap halus, di mana capnya terlihat sangat mirip batik tulis. Dan cap kasar yg dilihat pun sudah kentara, tapi kita tetap dapat melihat garis pemisah capnya, kok. Asal mau lebih teliti sedikit supaya tidak tertipu, terutama saat batik yg Anda sangka batik tulis dan telah membayar mahal batik tersebut sementara sebenarnya batik tadi hanyalah batik cap.

Sumber: okezone.com
Temukan Info Lain Seputar Batik Tulis
Selengkapnya Perbedaan Batik Tulis dan Cap

Memperkenalkan Jaket Wanita Anti Hidung Belang

Diposting oleh pulat on




Jaket Cewek - Pelecehan seksual (sexual harassment) banyak terjadi dimaapun dan sering dialami oleh wanita dan banyak terjadi di tempat umum, terutama transportasi umum, seperti bis dan kereta api.



Salah satu alat untuk melindungi anda sebagai wanita adalah jaket cewek yg satu ini yg bisa membuat si "hidung belang" kapok untuk melakukan hal yg kurang terpuji tersebut.

Jaket cewek ini dilengkapi dgn sengatan listrik sebesar 80.000 volt dgn menggunakan baterai 9 volt.

 

Jika si "hidung belang" mencoba menyentuh, tinggal tekan tombol yg ada di bagian lengan maka dipastikan si "hidung belang" akan lari terbirit-birit.

Saygnya hanya berupa sebuah jaket cewek saja, kenapa tidak celana yg justru menurut kami lebih bermanfaat. !

Sumber: otakku.com

Temukan Info Lain Seputar Jaket Cewek
Selengkapnya Memperkenalkan Jaket Wanita Anti Hidung Belang

Hemat Energi Dari Mesin Cuci Bertenaga Surya

Diposting oleh pulat on









Mesin Pengering Pakaian - Kali ini, giliran mesin cuci dan mesin pengering pakaian menggunakan matahari sebagai salah satu sumber dayanya.

Electrolux Sunny Washing Machine adalah mesin cuci pertama di dunia yg menggunakan tenaga surya.

Sebenarnya tenaga surya ini tidak digunakan untuk menjalankan mesin cuci dan mesin pengering pakaian tersebut tetapi digunakan untuk "membuat" air panas yg akan digunakan untuk mencuci pakaian tersebut.




Jangan kuatir bila ternyata cuaca mendung terus karena mesin cuci ini juga menyediakan sumber alternatif lain yaitu menggunakan gas untuk ketersediaan air panas untuk mencuci.

Setidaknya dgn adanya alternatif penggunaan tenaga matahari ini, Electrolux menjamin bahwa pemakaian listrik di rumah anda untuk mesin cuci dan mesin pengering pakaian bisa berkurang sekitar 40%.

Belum ada keterangan detil kapan mesin cuci ini akan diluncurkan tetapi semoga saja tidak terlalu mahal.

Sumbe: otakku.com

Temukan Info Lain Seputar Mesin Pengering Pakaian
Selengkapnya Hemat Energi Dari Mesin Cuci Bertenaga Surya

Keuntungan Dalam Membaca Label Kosmetik

Diposting oleh pulat on




Lotion Pemutih Kulit - Kalau Anda perhatikan, saat ini makin banyak produk kosmetik dan lotion pemutih kulit yg mengandung teknologi modern yg sering sudah dimengerti. Biar tak salah memilih, kami beri panduannya untuk Anda.

Alcohol Free
Dalam dunia kosmetik, kata alkohol merefer pada ethyl alkohol. Meski tertulis alcohol free, namun mungkin saja tetap mengandung alkohol jenis lain, misalnya cetyl, stearyl, cetearyl, atau lanolin alcohol. Efek dari bahan-bahan ini terhadap kulit berbeda dgn etyhil alkohol. Alkohol yg sering membuat kulit kering seperti isopropyl alcohol, jarang dipakai dalam produk kosmetik.

Not Tested on Animals
Meski peringatan ini menyiratkan produk ini tidak dicobakan pada hewan, tapi beberapa kandungan mungkin saja perlu dilakukan uji coba pada hewan. Carilah kata "no new testing" atau "not currently tested". FDA sendiri tidak membuat definisi legal untuk kata ini.

Hypoallergenic cosmetic
Ini berarti produk kosmetik atau lotion pemutih kulit tersebut mengklaim tidak menyebabkan reaksi alergi atau efek samping alergi yg lebih kecil dibanding produk lain. Meski begitu belum ada prosedur standar yg dipakai untuk memastikan suatu produk tidak menyebabkan iritasi pada kulit sensitif.

Noncomedogenic
Peringatan ini berarti produk dan lotion pemutih kulit tersebut tidak mengandung bahan-bahan yg sering menyebabkan pori-pori tersumbat dan bisa menimbulkan jerawat.

Expiration date (shelf-life)
Setiap produk kosmetik wajib mencantumkan tanggal kedaluwarsa dalam kemasannya. Menyimpan kosmetik dalam tempat yg lembab atau hangat seperti kamar mandi akan membuat kosmetik lebih cepat kedaluwarsa.

Kandungan berbahaya
Berhati-hatilah membeli produk atau lotion pemutih wajah yg tidak memiliki nomor registrasi di Departemen Kesehatan. Sejumlah razia yg rutin dilakukan pemerintah kerap menemukan produk pemutih kulit (skin lightening) yg mengandung merkuri (Hg), hidrokinon lebih dari dua persen, pewarna rhodamin B dan metanil yellow. Pemakaian merkuri dapat mengakibatkan kanker dan radang otak karena zat tersebut ikut larut dalam peredaran darah.


Sumber: kompas.com

Temukan Info Lain Seputar Lotion Pemutih Kulit
Selengkapnya Keuntungan Dalam Membaca Label Kosmetik

Hati-hati, Serbuan Berkedok Iklan Buah Acai di Twitter!

Diposting oleh pulat on




Iklan Gratis -  Sebuah serangan cyber berkedok iklan untuk buah acai ‘menyerbu’ pengguna Twitter. Kabarnya, seribu akun Twitter telah menjadi korban dan berubah menjadi spammer.

Mashable melaporkan, serangan iklan gratis buah acai itu menyebar sangat cepat. Hanya dalam kurun satu menit, 10 ribu tweet terkait serangan itu muncul dalam situs mikroblog asal San Francisco. Tweet itu menyertakan link membahayakan yg mengandung berita tentang buah acai.

Berdasarkan informasi terbaru yg dirangkum Mashable dari creator TweetStats/TweeoSearch/RowFeeder Damon Cortesi, serangan iklan gratis buah acai  itu berasal dari akun yg sudah diutak-atik dan bukannya dari kode berbahaya link seputar berita acai tersebut.

Sumber lain menyebutkan, serangan ini bisa jadi terkait dgn serangan cyber terhadap Gawker yg merusak sekira 1,3 juta akun komentar. Kabarnya, ditemukan banyak kesamaan antara serangan yg merusak database Gawker dgn serangan terhadap akun Twitter.

Lebih lanjut, sebagai tindakan antisipasi, Mashable menyarankan agar pengguna Twitter mengubah password mereka.

Sumber: Okezone.com

Temukan Info Lain Seputar Iklan Gratis
Selengkapnya Hati-hati, Serbuan Berkedok Iklan Buah Acai di Twitter!

Kilas Balik Sejarah Distro

Diposting oleh pulat on





Kaos Distro - Distro dan industri clothing kini sudah menjadi industri besar meskipun pelakunya banyak yg berskala kecil atau amat kecil. Menurut Fiki, setidaknya terdapat 400 industri clothing dan kaos distro di Bandung dgn omzet Rp 25 miliar per bulan. Distro pun sudah menyebar di 94 kota di Indonesia.

Mode indie di Indonesia memiliki beberapa kemiripan dgn apa yg terjadi di Barat atau di Jepang. Komunitas anak muda yg merasa tak terwakili identitasnya oleh mode utama dan jaringan ritel besar mencari jawaban dgn modenya sendiri.

Di Tokyo lahir gaya Harajuku yg terbagi menjadi belasan subgaya. Di Barat lahir beatnik pada tahun 1950-an, hippie pada 1960-an, dan punk pada 1980-an dgn subgaya seperti skinhead, hardrock, dan heavymetal.

Kaos Distro Gaya hippie mencirikan diri mereka dgn baju motif berbunga, baju dgn jurai di bagian tepi, dan rambut panjang, sementara punk menegaskan identitas mereka melalui rantai, jins koyak, serta rambut berdiri dan dicat pucat.

Mereka sengaja menjaga jarak dan membedakan diri dari kelompok budaya utama di masyarakat. Meskipun kelompok ini ada dari kelompok minoritas, tetapi di Barat motornya adalah anak muda kelas menengah (Fred Davies, 1994, Fashion, Culture, and Identity).

Meski begitu, pada pergantian abad ke-20, arus utama mode mulai mengadopsi berbagai gaya yg berasal dari pinggir, yg ”liyan”. Desainer muda yg muncul pada era itu, entah karena mengalami sendiri atau karena melihat, dan ingin muncul dgn ”gaya berbeda” lalu mengadopsi gaya berpakaian ekstrem itu, seperti Jean-Paul Gauliter dan Vivienne Westwood pada awal karier mereka. Kini, keduanya adalah desainer dan pengusaha mode besar di arus utama.

Sumber: kompas.com

Temukan Info Lain Seputar Kaos Distro
Selengkapnya Kilas Balik Sejarah Distro