Menguasai Dunia IT

Diposting oleh malamjumat on Dec 9, 2009

“Pada umumnya dunia IT penuh dengan praktek agar pengalaman dan pemahaman terus bertambah. Terlebih teknologi terus berkembang seiring dengan detik-detik waktu, sehingga terkadang orang berpikir mengikuti teknologi bisa membuang waktu dan uang jika kita belum pasti turun langsung menjadi praktisi IT”.

Ubah pemikiran anda tentang wacana di atas, karena belajar IT tidak perlu membuang uang percuma. Tidak perlu ikut pelatihan IT, dan sebagainya. Berikut tips singkat untuk menggeluti IT tanpa harus mengeluarkan biaya yang lebih:

1. Berkenalan dengan IT,

tak kenal maka tak sayang kata pepatah juga. So, kamu kudu mengenal IT secara umum terlebih dahulu sebelum bergelut di bidang IT. Pahami pembagian bidang IT, karena IT terbagi atas beberapa bagian, usahakan ada minat yang kuat pada salah satu bidang tersebut, lebih dari satu juga lebih baik, akan tetapi menguasai satu bidang dengan dalam lebih baik ketimbang hanya setengah-setengah.

2. Mencari dan Membaca Referensi,

buku, buku elektronik, hasil browsing, seminar dan lain sebagainya bisa anda peroleh secara gratis jika anda kiat dan cerdas dalam bersosialisasi. Referensi ini penting bagi anda untuk menggantikan riset-riset yang membutuhkan hardware/piranti keras atau lunak yang mahal dan tentunya sebagai langkah awal untuk mencapai point yang pertama. Dengan pemahaman yang baik terhadap referensi-referensi terkait, maka anda dapat dipastikan ‘Bisa/memiliki pengalaman’ dalam sebuah kasus tanpa harus melakukan praktek sebelumnya. Tidak ikut pelatihan IT tidak masalah kok. Karena dengan referensi, anda dapat mengetahui asal usul atau cara kerja suatu bidang IT.

3. Buat Proyek Kecil Yang Menghasilkan,

setelah berusaha mendalami referensi dan mengetahui tujuan dari bidang IT, anda sudah layak membuat proyek IT kecil-kecilan dengan modal seminimal mungkin. Kalo anda tertarik di bidang Software, maka anda bisa mulai membuat proyekan aplikasi sederhana. Kalau anda tertarik di bidang Networking, ada baiknya anda bergabung dalam tim kampus/Insitusi terlebih dahuku untuk bisa membuat proyek yang tidak menghabiskan uang pribadi untuk membeli hardware yang diperlukan, atau modal dikit buat sistem networking di kos-kosan atau dirumah dengan komputer yang ada, atau minjem juga tidak mengapa . Kreatiflah dalam membuat sebuah proyek, karena hingga proyek yang besar nantinya anda akan dituntut kreatif.

4. Terjun Ke Komunitas,

bersosialisasi itu penting dalam dunia IT, karena dengan bersosialisasi maka anda akan dapat pengalaman dan wawasan yang terus bertambah dari yang telah berpengalaman, maupun yang pemula. Dengan komunitas, kamu juga bisa nambahin koleksi proyek kamu, atau janji pekerjaan-pekerjaan baru yang lebih menantang. Komunitas juga membutuhkan media, maka siapkan forum atau blog hasil karyamu jika perlu.

5. Siap Lembur,

anak IT kalo tidak lembur gak seru. Biasanya anak IT akan disibukkan dengan proyek luaran alias SJ (side Job), sehingga dibutuhkan waktu ekstra diluar rutinitas untuk mengerjakannya. Sebagai permulaan ingin terjun kedunia IT, maka siapkan diri untuk beradaptasi akan situasi ini, maka ada baiknya anda isi dengan melakukan riset-riset pada waktu-waktu tambahan belajar anda.

www.jibes.ac.id

Selengkapnya Menguasai Dunia IT

Cara Mempercepat Akses Jaringan Internet

Diposting oleh Wikey on


Anda merasa kesal dengan koneksi ke Jaringan Internet yang begitu lambat? Ada beberapa cara untuk mempercepat akses ke jaringan internet untuk kebutuhan browsing, cek email atau sekedar chatting.

Pada dasarnya sebuah PC membutuhkan media untuk bisa terkoneksi ke jaringan internet. Media tersebut adalah Network Interface Card (NIC) atau ethernet card. Ethernet bekerja menggunakan protocol TCP/IP untuk menjalin komunikasi dengan media lainnya dalam jaringan internet.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mempercepat koneksi ke jaringan internet, salah satunya adalah dengan memanfaatkan aplikasi TCP/IP Optimizer. Aplikasi ini bekerja memaksimalkan fungsi dari ethernet card yang menggunakan protocol TCP/IP sebagai protocol standar dalam jaringan internet.

Berikut cara mengkonfigurasi TCP/IP Optimizer :

1. Download aplikasi TCP/IP Optimizer

2. Setelah selesai, jalankan aplikasi dan klik tab General Setting, sesuaikan kecepatan koneksi internet anda dengan menggeser button Connection Speed.

3. Klik Network Adapter dan pilih interface yang anda gunakan untuk hubungan ke Jaringan Internet

4. Centang pilihan Optimal settings, kemudian klik tombol Apply changes

5. Restart komputer untuk memperoleh efek dari TCP/IP Optimizer

Selamat mencoba, semoga bermanfaat

blog.syukhri.web.id

Selengkapnya Cara Mempercepat Akses Jaringan Internet

Tips Meningkatkan Kinerja Jaringan Anda

Diposting oleh Unknown on



Secara umum, terdapat 3 (tiga) kata kunci dalam konsep Network Security ini, yaitu:
  • resiko / tingkat bahaya,
  • ancaman, dan
  • kerapuhan sistem (vulnerability)
Resiko atau tingkat bahaya
Dalam hal ini, resiko berarti berapa besar kemungkinan keberhasilan para penyusup dalam rangka memperoleh akses ke dalam jaringan komputer lokal yang dimiliki melalui konektivitas jaringan lokal ke wide-area network. Secara umum, akses-akses yang diinginkan adalah :
  • Read Access : Mampu mengetahui keseluruhan sistem jaringan informasi.
  • Write Access : Mampu melakukan proses menulis ataupun menghancurkan data yang terdapat di sistem tersebut.
  • Denial of Service : Menutup penggunaan utilitas-utilitas jaringan normal dengan cara menghabiskan jatah CPU, bandwidth maupun memory.
Ancaman
Dalam hal ini, ancaman berarti orang yang berusaha memperoleh akses-akses illegal terhadap jaringan komputer yang dimiliki seolah-olah ia memiliki otoritas terhadap akses ke jaringan komputer.
Kerapuhan System (Vulnerability)
Kerapuhan sistem lebih memiliki arti seberapa jauh proteksi yang bisa diterapkan kepada network yang dimiliki dari seseorang dari luar sistem yang berusaha memperoleh akses illegal terhadap jaringan komputer tersebut dan kemungkinan orang-orang dari dalam sistem memberikan akses kepada dunia luar yang bersifat merusak sistem jaringan.
Untuk menganalisa sebuah sistem jaringan informasi global secara keseluruhan tentang tingkat keandalan dan keamanannya bukanlah suatu hal yang mudah dilaksanakan. Analisa terhadap sebuah sistem jaringan informasi tersebut haruslah mendetil mulai dari tingkat kebijaksanaan hingga tingkat aplikasi praktisnya. Sebagai permulaan, ada baiknya kita melihat sebuah sistem jaringan komputer yang telah menjadi titik sasaran utama dari usaha-usaha percobaan pembobolan tersebut. Pada umumnya, jaringan komputer di dunia menggunakan sistem operasi Unix sebagai platform. Unix telah menjadi sebuah sistem operasi yang memiliki keandalan tinggi dan tingkat performansi yang baik. Tetapi, pada dasarnya Unix tersusun oleh fungsi-fungsi yang cukup rumit dan kompleks. Akibatnya, Unix juga memiliki beberapa kelemahan seperti bug-bug (ketidaksesuaian algoritma pemrograman) kecil yang kadang kala tidak disadari oleh para pemrogram Unix. Selain itu, utilitas-utilitas yang memanfaatkan Unix sebagai platformnya, seringkali mempunyai bug-bug tersendiri pula. Nah, hal-hal inilah yang sering dieksploitasi oleh para hacker dan intruder di seluruh dunia


http://dedenthea.wordpress.com
Selengkapnya Tips Meningkatkan Kinerja Jaringan Anda

Mengenal Seni Tari Nusatara

Diposting oleh Unknown on



1. Tari Gantar
Tarian yang menggambarkan gerakan orang menanam padi. Tongkat menggambarkan kayu penumbuk sedangkan bambu serta biji-bijian didalamnya menggambarkan benih padi dan wadahnya. Tarian ini cukup terkenal dan sering disajikan dalam penyambutan tamu dan acara-acara lainnya. Kursus tari ini tidak hanya dikenal oleh suku Dayak Tunjung namun juga dikenal oleh suku Dayak Benuaq. Tarian ini dapat dibagi dalam tiga versi yaitu tari Gantar Rayatn, Gantar Busai dan Gantar Senak/Gantar Kusak

2. Tari Kancet Papatai / Tari Perang
Tarian ini menceritakan tentang seorang pahlawan Dayak Kenyah berperang melawan musuhnya. Gerakan tarian ini sangat lincah, gesit, penuh semangat dan kadang-kadang diikuti oleh pekikan si penari.
Dalam tari Kancet Pepatay, penari mempergunakan pakaian tradisionil suku Dayak Kenyah dilengkapi dengan peralatan perang seperti mandau, perisai dan baju perang. Tari ini diiringi dengan lagu Sak Paku dan hanya menggunakan alat musik Sampe

3. Tari Kancet Ledo / Tari Gong

Jika Tari Kancet Pepatay menggambarkan kejantanan dan keperkasaan pria Dayak Kenyah, sebaliknya
Kursus tari Kancet Ledo menggambarkan kelemahlembutan seorang gadis bagai sebatang padi yang meliuk-liuk lembut ditiup oleh angin. Tari ini dibawakan oleh seorang wanita dengan memakai pakaian tradisionil suku Dayak Kenyah dan pada kedua tangannya memegang rangkaian bulu-bulu ekor burung Enggang. Biasanya tari ini ditarikan diatas sebuah gong, sehingga Kancet Ledo disebut juga Tari Gong

4. Tari Kancet Lasan

Menggambarkan kehidupan sehari-hari burung Enggang, burung yang dimuliakan oleh suku Dayak Kenyah karena dianggap sebagai tanda keagungan dan kepahlawanan. Tari Kancet Lasan merupakan tarian tunggal wanita suku Dayak Kenyah yang sama gerak dan posisinya seperti Tari Kancet Ledo, namun si penari tidak mempergunakan gong dan bulu-bulu burung Enggang dan juga si penari banyak mempergunakan posisi merendah dan berjongkok atau duduk dengan lutut menyentuh lantai. Tarian ini lebih ditekankan pada gerak-gerak burung Enggang ketika terbang melayang dan hinggap bertengger di dahan pohon



http://www.kutaikartanegara.com

Selengkapnya Mengenal Seni Tari Nusatara

Sesuaikan Desain Dapur 2010

Diposting oleh Unknown on



Ukuran lahan perlu diperhatikan dalam memilih desain ruang, termasuk dapur. Berikut beberapa desain dapur yang bisa dipilih berdasar ukuran lahan.
Dapur merupakan salah satu ruangan yang didalanya terdapat banyak kegiatan. Itulah sebabnya, kenyamanan menjadi salah satu syarat dalam mendesain dapur. Dapur yang terlalu sempit, atau terlalu lengang, tentu dirasa kurang nyaman untuk bisa mahir sebaiknya ikutilah Kursus desain. Agar tidak terjadi demikian, sesuaikan desain dapur dengan ketersediaan lahan di rumah.
Single Line
Dapur single line berbentuk garis lurus. Pada dapur ini, dapur kotor dan bersih, berada dalam satu area. Meski dirasa kurang nyaman, dapur single line paling cocok untuk lahan berukuran sempit. Itulah sebabnya, desain dapur ini banyak diaplikasikan pada rumah berukuran mungil atau apartemen. Agar tetap terasa nyaman, meski dapur kotor digabung dengan dapur bersih, jagalah selalu kebersihan dan kerapihan dapur.
Double Line
Dapur ini terdiri dari dua garis lurus. Dapur kotor dan bersih ditempatkan berseberangan. Lahan dapur berbentuk memanjang sangat cocok untuk desain dapur yang satu ini. Meski sederhana, namun dapur kotor dan bersih sudah berada dalam area terpisah.
Dapur Island
Dapur island cocok diaplikasikan pada lahan yang cukup luas, untuk bisa mahir sebaiknya ikutilah kelas Kursus desain. Ciri khas dapur ini adalah adanya meja di bagian tengan dapur. Meja tersebut bisa dijadikan area kerja, atau tempat menyajikan makanan.
Dapur "L"
Desain dapur yang satu ini juga bisa diaplikasikan pada lahan terbatas. Pada dapur ini, dapur kotor dan bersih diletakkan pada dua sisi dinding yang berpotongan (sudut). Bentuknya yang menyiku relatif lebih nyaman.
Dapur "U"

Dapur yang satu ini biasa juga disebut "ngantong". Dapur ini membutuhkan area yang relatif lebih luas dari kebutuhan ruang untuk dapur single line. Dapur "U" menempati tiga sisi dinding. Bisa juga menempati dua sisi dinding, kemudian tambahkan meja bar sebagai sisi ketiga. Meja bar bisa sekaligus dimanfaatkan sebagai meja saji dan meja sarapan


http://www.ideaonline.co.id

Selengkapnya Sesuaikan Desain Dapur 2010

Belajar Setir Mobil Untuk Wanita

Diposting oleh Unknown on



Jadi tipsnya nih :

1. konsentrasi
>>> kalo cewe lebih cepet khatam teori tapi susah praktek Stir mobil, akan lebih mudah mengingat2 dengan praktek dan latihan soal
2. dengarkan suara mesinnya
>>> ini bisa melatih sense untuk seberapa kuatkah harusnya menginjak pedal gas dan kopling (buat yang masih manual). Kapan gas terlalu pelan dan rasanya mesin akan mati. Belajar menyeimbangkan kedua hal ini susah sekali untuk beberapa wanita
3. kasih tanda di pojok depan kiri mobil
>>> kalo aku dulu dibikinin antena sendiri sama bapak, kalo si mas, pasang antena di bengkel, kalo tetanggaku kemaren aku bikinin dari tangkai pohon ditempel di lampu mobil pake selotip, hehe.. ini buat belajar mengira2 apakah sudut terjauh mobil masih bisa masuk ke jalan2 sempit atau untuk belajar parkir.
4. tenang tenang dan tenang..
>>> yang namanya cewe pasti nature-nya “panikan”.. apalagi kalo tiba2 mesin mati di tengah jalan yang rame, diklakson disana sini, kalo dah ***u, tenang aja, dan konsentrasi apa yang harus segera dilakukan : nolkan gigi – injak rem – nyalakan mesin mobil
5. sebagai pendamping/instruktur harus tenang juga, dan menenangkan yang lagi belajar
>>> jangan ikut panik dan malah menyuruh si wanita untuk mundur duduk dibelakang, sabar, biarkan saja dia menyelesaikan belajarnya, di saat2 yang sulit membuat pengalaman dan keberaniannya bertambah
6. belajar berkesinambungan
>>> Jangan pernah belajar nyetir terputus, misal, seminggu sekali, atau sebulan sekali.. ya pasti ilang lagi keberaniannya.. kalo bisa, setiap hari, minimal 1 jam, harus berani muter2 sendiri…
7. sebaiknya pertama belajar, jangan pakai AC dulu, buka kaca jendela mobil
>>> Kalo ga yakin dengan posisi kemudi saat Stir mobil, posisi ban mengarah kemana, intip saja keluar, ini bisa digunakan untuk belajar parkir mundur juga, lama2 tutup jendela kaca, dan belajar mempercayai spion
Jadi, buat ibu2 yang blum bisa nyetir, ayoo belajar.. pentingnya apa? kalo sewaktu2 ada kondisi darurat, sedangkan suami tidak ada di tempat, siapa lagi yang bisa nganter?


http://nungqee.wordpress.com
Selengkapnya Belajar Setir Mobil Untuk Wanita

Tips Beli Komputer

Diposting oleh Unknown on



Monitor
Saat ini, ada dua jenis monitor yang dapat Anda pilih: CRT yang memakai tabung, dan LCD (layar datar) yang menggunakan cairan untuk displaynya. Harga monitor CRT jauh lbih murah dibanding LCD, ingatlah belilah di toko komputer resmi.

Saat menjatuhkan pilihan pada monitor CRT, perhatikanlah poin pentingnya: kerapatan pixel (semakin kecil nilainya makin halus displainya), resolusi maksimal, dan refresh rate.

Bila Anda memiliki dana lebih, disarankan untuk membeli monitor LCD. Selain tampilannya lebih nyaman bagi mata, ia juga hemat tempat dan hemat listrik.

Prosesor
Secara hampir bersamaan, awal Januari lalu Intel merilis Pentium Extreme Edition 955, sementara AMD mengeluarkan Athlon FX-60. Kedua prosesor ini adalah yang terbaik di kelas desktop. Yang menarik, keduanya bertipe dua core (memiliki dua inti di dalamnya).

Apakah dua inti lebih baik daripada satu inti? Tidak selalu. Prosesor inti-ganda baru terasa performanya saat kita melakukan multitasking atau melakukan dua pekerjaan atau lebih pada saat bersamaan. Namun di masa depan, situasinya akan berubah.

Jika aktivitas PC Anda lebih ke aplikasi Office atau multimedia, kami menyarankan Pentium D 820. Namun untuk PC Gaming, Athlon X2 3800+ masih lebih baik.

Motherboard AMD
Semua pabrikan besar memiliki motherboard berbasis nForce-SLI, bahkan dengan beberapa varian dan rentang harga yang lebar. Motherboard seharga US$ 150 ke bawah biasanya cuma memanfaatkan fasilitas standar chipset. Namun itu bukan juga hal yang buruk, karena chipset NF-4 SLI sudah memiliki spesifikasi yang tinggi.

Bagi Anda yang memiliki dana ketat, solusinya adalah menggunakan motherboard yang sudah ada fasilitas grafis onboard.

Motherboard Intel
Saat ini pembeli PC sudah banyak yang memilih motherboard dengan chipset generasi 915. Seperti biasa, moderboard dengan fungsi grafis onboard adalah yang paling dicari konsumen. Kami merekomendasikan chipset Intel 915G sebagai pilihan, karena chip grafisnya sudah mendukung directX 9. Tetapi perlu dicatat, chipset 915G hadir dalam tiga versi, yakni i915G standar, i915GV, dan i915GL.

Kartu Grafis
Kartu grafis PCI-Express (PCIe) diperkirakan masih terus digunakan dan menjadi tren sampai setidaknya 1 - 2 tahun ke depan. Jadi bila Anda berencana membeli PC di
toko komputer, kami sarankan untuk membeli sistem yang sudah menyediakan slot grafis PCIe. Sistem dengan AGP memang tidak buruk, tetapi dipastikan akan semakian ketinggalan jaman, bahkan diramalkan akan menghilang


http://forum.sumsel.com

Selengkapnya Tips Beli Komputer