Tips Menghilangkan Noda Marmer

Diposting oleh Wikey on Jan 19, 2010



Menggunakan marmer sebagai furniture atau penutup lantai mampu menaikkan citra pemilik rumah. Harga marmer memang mahal. Karenanya, tidak banyak orang yang mampu memiliki perabot apalagi rumah dengan lantai terbuat dari marmer (poles marmer). Penggunaan marmer akan mampu menghasilkan aura tersendiri. Aura mewah dan kesejukan adalah salah satunya.

Tapi hal yang paling merepotkan jika kita menggunakan marmer sebagai perabot, (apalagi sebagai penutup lantai) adalah menjaaganya jangan sampai terkena noda. Karena kalau kita membersihkan noda pada marmer dengan cara yang salah (apalagi dibiarkan dalam waktu cukup lama), akibatnya fatal. Marmer kita akan kusam dan tidak cantik lagi seperti waktu masih baru dipasang.

Untuk itu diperlukan tips dan cara khusus untuk membersihkan marmer atau poles marmer. Untuk menjaga marmer Anda tetap mengeluarkan aura yang kita inginkan, anda bisa menggunakan tips-tips berikut ini :

1. Gosoklah noda pada marmer dengan potongan jeruk nipis dan beri sedikit (sedikit saja) garam. Lakukan hal ini dengan hati-hati agar tidak menggores marmer. Setelah nodanya hilang, cuci meja dengan air sabun seperti biasa dan keringkan.

2. Anda juga bisa membersihkan dengan menggunakan pasta buatan sendiri yang dibuat dari campuran soda kue dan air. Gosokkan campuran ini pada meja yang terkena noda dan diamkan selama beberapa menit, setelah itu bilas dengan air hangat.

3. Jangan pernah membersihkan meja marmer dengan menggunakan minyak pelitur, karena akan melunturkan warna meja.

Dengan tiga tips itu, perabot atau lantai marmer Anda akan tetap memancarkan auranya..

Semoga bermanfaat..!!

ilustri.org
Selengkapnya Tips Menghilangkan Noda Marmer

Bangun Rumah Mungil nan Sehat

Diposting oleh Wikey on



Terwujudnya sebuah keluarga yang sehat fisik dan mental dapat dimulai dari rumah yang sehat pula.

Sering kali timbul pertanyaan, apa hubungan bangun rumah sehat dengan keluarga sehat? Berbagai penelitian membuktikan bahwa rumah yang sehat berperan besar menjaga kesehatan fisik dan mental penghuni rumah, karena pada umumnya dua per tiga kehidupan manusia berada di rumah.

Di zaman krisis ekonomi yang berkepanjangan seperti sekarang, rumah mungil yang sehat saja tidaklah cukup. Rumah juga harus hemat, produktif, dan ramah lingkungan. Meski mungil, kualitas rumah harus kompak.

Anggaran keuangan keluarga yang pas-pasan dan rumah tinggal yang imut-imut justru merupakan tantangan bagi penghuni yang menuntut seni kreativitas tinggi dalam mengolah rumah tempat tinggal dengan kesederhanaan. Anda pun bisa mencobanya.

Dalam bangun rumah, Keterbatasan lahan jelas mensyaratkan optimalisasi alokasi lahan dan pemanfaatan fungsi ruang luar dan ruang dalam, serta kemungkinan rencana pengembangan ruang tingkat ke atas. Multifungsi sudah merupakan keharusan untuk berbagi ruang berbagai macam kebutuhan. Ruang luar depan dapat difungsikan sekaligus sebagai "ruang taman tamu" yang merangkum teras depan, carport, dan ruang tamu dalam suasana taman. Tamu asing dan teman-teman anak remaja kita dapat dijamu di sini.

Ruang dalam mengakomodasi fungsi ruang keluarga, ruang belajar dan bekerja, ruang tidur dan ruang makan dengan pembatas sederhana, serta kamar mandi. Ruang ini merupakan ruang bermain si kecil yang cukup lega dan aman. Bapak dan ibu dapat bekerja atau membaca, sementara si anak belajar di meja yang sama. Pada saat jam makan, meja berubah menjadi meja makan bersama keluarga, praktis dan efisien.

Ruang luar belakang merupakan ruang servis dapur, ruang jemur, kamar (bisa untuk pembantu, jika ada), kamar mandi, dan ruang cuci.

RUMAH mungil bukan berarti rumah tidak sehat. Rumah sehat memerlukan bukaan-bukaan lubang angin dan jendela yang lebar. Ketersediaan lubang angin di atas dan di bawah dan penanaman pohon di depan dan belakang halaman rumah akan memberikan keteduhan lingkungan dan sirkulasi udara segar yang mengalir ke dalam rumah dari depan ke belakang atau sebaliknya tanpa terhalang untuk menghindari terperangkapnya udara panas dalam rumah.

KELANCARAN aliran udara yang keluar masuk dan ketersediaan sinar Matahari di siang hari jelas akan menghemat bahkan meniadakan pemakaian listrik alat pengondisian udara (air conditioner), kipas angin, dan lampu penerangan, terutama di siang hari. Namun hal ini juga harus didukung terciptanya keteduhan oleh pepohonan dan kesejukan taman dan kolam yang asri.

Rumah mungil juga produktif mampu mengakomodasi kebutuhan ruang seluruh anggota keluarga. Bagi keluarga muda dengan anak-anak yang masih balita atau kecil, rumah merupakan dunia kecil eksplorasi imajinasi sekaligus ruang bermain, tentu membutuhkan kelegaan ruang dalam bermain, baik di dalam maupun di luar ruangan dengan aman.

Penghematan pemakaian air bersih untuk memakai keperluan memasak, mandi, mencuci pakaian atau kendaraan, serta mematikan keran air saat tidak diperlukan. Penghematan pemakaian listrik terutama di siang hari dan mengurangi pemakaian barang-barang elektronik yang tidak diperlukan sama sekali bagi masing-masing keluarga.

Kini, keinginan Anda untuk mewujudkan rumah mungil yang kompak bukan impian lagi. Selamat mewujudkan.

2u-sweethome.blogspot.com
Selengkapnya Bangun Rumah Mungil nan Sehat

Melakukan Kontrol Serangga Secara Alami

Diposting oleh malamjumat on

Bahaya pestisida dapat kita tekan dengan mulai berkebun secara organik dan alami. Semakin banyak publikasi informasi hasil penemuan dan riset mengenai potensi bahan-bahan alami pengganti pestisida. Di sisi lain, peran aktif para pekebun untuk menerapkannya pada lingkungan sangat diharapkan, tidak terkecuali untuk hobiis taman skala taman rumahan.

Untuk mengatasi hama pada tanaman,
pest management dengan pendekatan alami juga dapat dilakukan sebagai bagian dari langkah mengurangi penggunaan pestisida. Langkah-langkah yang dapat dilakukan antara lain menggunakan serangga yang menguntungkan.


Serangga disebut merugikan adalah jika kehadirannya dapat merugikan tanaman. Misalnya, karena ulahnya, banyak daun yang robek termakan serangga atau menjadi kuning dan layu. Ini dapat dipastikan dengan memeriksa tanaman yang terindikasi diserang serangga itu. Bisa jadi disebabkan oleh sejenis kutu atau ulat pada akar tanaman, sehingga pertumbuhannya terganggu.


Untuk menekan penggunaan pestisida, jika pada sebuah tanaman terlihat beberapa serangga yang menjadi hama, ada baiknya jangan langsung melakukan
pest management yaitu penyemprotan pestisida. Jika taman tidak terlalu besar, serangga dapat dikurangi jumlahnya dengan cara mekanis, yaitu langsung memungut, mematikan serangga, dan membuangnya pada tempat sampah yang tertutup.


Langkah ini jelas lebih aman dibanding dengan menyemprotkan pestisida setiap kali ada sedikit serangga terlihat di taman. Ini akan membuat tanah dan air tanah lambat laun dapat tercemar racun pestisida. Selain itu, efek negatif pestisida juga akan melekat pada bagian tanaman yang sering tersemprot, sehingga beracun jika termakan oleh binatang atau terkena kulit pada anak-anak yang sedang bermain di dalam taman.


Sebelum sampai pada tahap merugikan, kita dapat mengontrol kehadiran hama serangga tersebut dengan memanfaatkan kehadiran serangga yang menguntungkan. Keberadaan serangga atau binatang tersebut dapat menjadi pemakan hama yang merugikan tamanan.


Sebut saja jenis Phytoseiulus persimilis yang akan memangsa spider mites yang sering kali ada pada tanaman hias kita. Bahkan untuk jenis aphids tertentu yang sering kita duga menjadi hama, juga terdapat jenis aphids yang menguntungkan.


Untuk mengetahui dan menghadirkan serangga yang menguntungkan tersebut, ada dua hal yang dapat kita lakukan, yaitu perbanyaklah membaca informasi yang terkait serta lakukanlah pengamatan langsung di dalam taman. Saat melakukan penyiraman, kita dapat mengamati apa saja yang ada di taman kita.


Keberadaan serangga akan cepat kita ketahui saat melihat terdapat bagian tanaman yang rusak, robek atau mengkerut. Amatilah gejala-gejala awal kehadiran setiap serangga hingga pada tahap efek keberadaannya terhadap tanaman.


www.ideaonline.co.id
Selengkapnya Melakukan Kontrol Serangga Secara Alami

Kreatifitas Desain Stand Pameran Di Mall

Diposting oleh Wikey on



Pada penyelenggaraan pameran di Hall-hall yang relatif besar, kita bisa melihat banyaknya kreatifitas karya para exhibition designer yang berperan dalam mewujudkan kebutuhan para exhibitor untuk membangun Stand Pamerannya sebagai daya tarik.

Namun menyajikan stand pameran yang menarik, saat ini ternyata tidak semata-mata dilakukan pelaku usaha saat turut serta pada pameran berskala nasional ataupun internasional saja.

Melakukan promosi dengan pameran sendiri atau tunggal, dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir ini merupakan alternatif lain bagi produsen dalam rangka mendekatkan produknya kepada konsumen.

Karenanya, saat ini sering kita jumpai stand-stand pameran, tampil tidak kalah menarik ditengah-tengah jalur lalu lintas pengunjung di mall-mall, gedung-gedung pusat bisnis, bahkan sampai di sudut-sudut hipermarket .

Pada umumnya Stand Pameran berukuran relatif kecil dengan posisi island, dimana sekelilingnya merupakan jalur lalu lintas pengunjung.

Produsen mobil atau motor, biasanya menggunakan kavling standnya hanya untuk display 1-2 mobil/motor saja. Selebihnya aktifitas promosi dilakukan dengan membagi-bagikan brochure .

Bagi produsen Consumer goods atau produk – produk IT seperti Hand Phone atau Note Book dan lain-lain, kreasi desain stand pameran dibentuk dengan beberapa pertimbangan dan kendala peraturan dari venue dengan ciri khas diantaranya :

* Kebutuhan furniture dipilih/dirancang dengan ukuran kecil/optimal, dengan bentuk, pemilihan material serta konstruksi yang memberi kesan ringan, agar stand tidak tampak rumit atau padat.
* Furniture bisa berfungsi ganda (misalnya counter display + storage )
* Rancangan diarahkan kepada bentuk2 yang tidak banyak dinding masif. Hal ini dikarenakan adanya beberapa peraturan pada tempat-tempat tersebut dimana stand pameran tidak diperbolehkan dikarenakan dapat berakibat menghalangi pandangan antar outlet. Umumnya letak stand pameran di mall berada diantara 2 outlet yang berseberangan.
* “Brand Image” diwakili dengan desain stand dan perangkat display yang menggunakan bentuk dan warna mewakili produk itu sendiri (apakah dari produknya langsung, packingnya, atau logo perusahaan). Hal ini diperlukan agar keberadaan stand tidak tampak “tenggelam” ditengah-tengah produk lain disekitarnya.
* Peraturan lain yang mengikat, yaitu ketinggian stand pameran yang tidak diizinkan lebih dari 150 cm. Dibeberapa tempat ada yg memberi keleluasaan s/d 200 cm. Meskipun demikian, karena “Bendera Perusahaan” adalah bagian yg penting untuk “diangkat”, maka kretifitas rancangan stand pameran tetap tampak bersiasat agar bagian tersebut mudah tertangkap mata pengujung.
* Posisi island, mengarahkan kreatifitas desain untuk tidak luput dari pertimbangan bentuk menarik pada saat dilihat dari segala arah.

thexhibits.com
Selengkapnya Kreatifitas Desain Stand Pameran Di Mall

Pemkot Surabaya Terapkan Transportasi "Bemo Modern"

Diposting oleh malamjumat on

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berencana membangun sistem transportasi ramah lingkungan dengan mengubah kendaraan umum roda empat mobil Surabaya atau bemo yang selama ini dipakai menjadi "bemo modern".

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) Tri Rismaharini, di Surabaya, Minggu, mengatakan, pihaknya saat ini sedang mengonsep kendaraan tersebut. "Kami sudah punya desain bemo modern tersebut," katanya.


Menurut dia, secara singkat bentuk dari kendaraan bemo tersebut tidak jauh bedah dengan yang lama. Hanya saja di dalam bemo tersebut agak longgar atau besar dibandingkan dengan bemo yang ada saat ini, dan kemungkinan terdapat pendingin ruangan.


Semua itu, lanjut dia, diharapkan para penumpang bisa merasa nyaman di dalam kendaraan
mobil Surabaya. Apalagi Surabaya sebagai kota industri terkenal udaranya panas di musim kemarau.


Selain itu, kata dia, tentunya bahan bakar "bemo modern" tersebut sebisa mungkin akan ***sahakan ramah lingkungan dan tidak menimbulkan polusi.


Rencananya, lanjut dia, "bemo modern" tersebut akan direallisasikan pada tahun 2011. "Wali kota yang terpilih dalam Pilkada Surabaya 2010 yang akan melaksanakannya," ujarnya.


Tentunya wali kota mendatang punya tugas penting dalam merealisasikan proyek tersebut. Pasalnya para investor masih menunggu selesainya proses Pilkada yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 2 Juni 2010.


Saat ditanya berapa anggaran untuk pengadaan "demo modern" tersebut, Risama mengaku pihaknya belum bisa merincinya. "Begitu wali kota terpilih, maka akan kami hitung biayanya," katanya.


Sementara itu, kata dia, rencana pengadaan transportasi "busway" seperti yang selama ini diterapkan di Jakarta dan Yogyakarta, pihaknya masih menunggu selesainya pembangunan "frontage road" (pelebaran jalan) di Jalan Ahmad Yani.


"Nanti kalau sudah selesai 'fontage road', maka itu akan dibahas," katanya.


www.antarajatim.com
Selengkapnya Pemkot Surabaya Terapkan Transportasi "Bemo Modern"

Make Chocolate Dipped Strawberries

Diposting oleh Unknown on


By : jane lake

This surprisingly simple recipe to make chocolate dipped strawberries has some expert tips to help you achieve the best possible results.
Once the strawberries are coated with chocolate, you can decorate them with valentine sprinkles or, once the first layer of chocolate is dry, you can drizzle the strawberries with a contrasting chocolate color.
However you serve them, valentine chocolate dipped strawberries are a perfect offering for any valentine.
Chocolate dipped strawberries recipe

Ingredients:
1 pint of perfectly ripened strawberries with stems and leaves intact
About 4 ounces of chocolate chips - dark, white, milk or even chocolate mint flavors
Microwavable bowl and microwave
Cookie sheet covered in wax paper
Optional: valentine sprinkles, small candies, contrasting color of melted chocolateChoc-berries3 (7k)

Cover a cookie sheet with wax paper and set aside.
Wash strawberries and pat dry, leaving stems and leaves intact. Strawberries should be completely dry before proceeding with the recipe.
Melt valentine chocolate chips in a microwavable bowl, using the defrost setting (or 10% power). Heat for 90 seconds, then stir; repeat until the chocolate has just melted and can be stirred smoothly. (chocolate goes from melted to burned very quickly, so monitor the procedure and remove the chocolate from the microwave as soon as melting is complete.)
Hold a strawberry by the stem and leaves and dip it into the melted chocolate. Withdraw the strawberry and swirl it in a tight circle to spin off excess chocolate. If desired, shake sprinkles or small candies over the wet chocolate coating.
Place the chocolate dipped strawberry on the wax paper and set aside to dry. A cool room temperature is preferable for drying. Repeat with the remainder of the strawberries, reheating chocolate for a short time, if necessary, to keep the coating consistency.
If possible, dip and serve the strawberries on the same day. Once dry, you can place each strawberry in a small paper candy cup.


Http://www.allfreecrafts.com
Selengkapnya Make Chocolate Dipped Strawberries

Rose Colors Mean?

Diposting oleh Unknown on




Dear rose color curious,
Yes, it is indeed true that each rose color has its own unique meaning. This presents a great opportunity to send a message along with your thoughtful gift. Here are the color meanings:

Red rose
red roses this one is the most obvious. It means "i love you." it represents romance and love.

Deep pink
This simply means "thank you". If someone you know does something nice for you, a deep pink rose is a good way of saying "thank you".

Regular pink
A pink rose represents happiness. It's great to give a pink rose to a partner to say, "i'm very happy with our relationship."

Light pink
A light pink rose means "sympathy". When someone has had a loss then light pink roses is a very nice way of expressing your condolences.

White rose
A white rose symbolizes innocence and purity. When combined with red roses (see further down), it represents "unity".

Yellow rose
A yellow rose symbolizes friendship and caring. It's the perfect innocent gift to give to a friend or give to a loved one when you simply want to say "i care". When given to a friend it also means "i'm happy with our friendship."

Lavender rose
A lavender rose is a symbol of "falling in love". When you give it to a person you are saying "i have fallen in love with you and am enchanted by you."

Orange rose
An orange rose is a symbol of desire. "i desire you" or "i desire to get to know you better" is the message that orange roses send.

Black rose
Never ever give a woman a black rose or red roses, because hollywood has, unfortunately, made out the meaning to be "death". These aren't easy to find and some maintain that they don't actually "exist"


Http://www.onlinedatingmagazine.com
Selengkapnya Rose Colors Mean?

Top 6 Valentine Gifts

Diposting oleh Unknown on



Guide picks

Is there a woman alive who wouldn't like to receive a romantic little something on valentine's day, chosen by someone she cares about. Here is a list just in case you are having trouble choosing something... Perfect!

1) roses
Trust me... Nothing will impress a woman more than a bouquet of roses for valentines gifts. Here is a selection to peruse ranging from one single rose, to a dozen and everything in between.

2) heart pendant
Another really romantic possibility. Lots of price ranges to meet any budget.

3) chocolates
Chocolates in a heart shaped box. Does it get any more romantic than that? The $135.00 box caught my eye, but relax, there are boxes at every price range. :)

4) lingerie
Gain some brownie points by picking something that you would love to see her in. The best way i know to let her know that you still find her gorgeous.

5) fragrance
These are the most popular fragrances of the moment. You won't go wrong if you close your eyes and choose any one from the list. (personally, angel is my favorite.)

6) women's watches
You can never own too many watches for valentines gifts. Some of these are absolutely stunning!


Http://beauty.about.com
Selengkapnya Top 6 Valentine Gifts

Keperluan Sewa Mobil Semakin Melambung

Diposting oleh Unknown on



Bagi sebagian besar masyarakat, keperluan sewa mobil untuk merayakan lebaran merupakan syarat utama yang harus dipenuhi, baik itu untuk mudik maupun keperluan lainnya selama beberapa hari. Bahkan, aktivitas menggunakan jasa sewa mobil khususnya
jakarta rent car tersebut sudah menjadi tradisi selama ini, tentu dengan berbagai alasan dan pertimbangan dari para pemakainya.
Selain dianggap lebih praktis, untuk mendapatkan mobil sewaan ini memang tergolong mudah, asalkan konsumen dapat memenuhi beberapa persyaratan yang ditentukan perusahaan atau pihak penyewa mobil di jakarta rent car. Keuntungan lain, masyarakat yang pasti tidak perlu repot-repot untuk membeli mobil.Bertambahnya kebutuhan masyarakat terhadap mobil sewaan itu memang telah menjadi fenomena klasik setiap tahunnya, terutama ketika menghadapi lebaran. Permintaan masyarakat yang membutuhkan sewa mobil tersebut cthnya di jakarta rental car, kemudian berkembang dan akhirnya menjadi lahan usaha tetap bagi beberapa kalangan terutama para pelaku bisnis rental mobil selama ini, misalnya jakarta rental car. Bisnis rental mobil di kota bandung, baik itu rental mobil dalam skala usaha menengah maupun skala usaha kecil masih tetap eksis.
Terbukti, sebagian besar skala usaha rental tersebut diperkirakan sudah memiliki ribuan pelanggan. Dan, tidak saja hanya ramai ketika menjelang lebaran atau hari-hari libur lainnya, namun juga tetap marak pada hari-hari biasa. Permintaan masyarakat yang terus bertambah terhadap mobil sewaan tersebut, tentu telah disikapi para pelaku usaha rental jauh-jauh hari sebelumnya. Hal ini tampak dari kesibukan pada beberapa perusahaan rental mobil yang sudah mulai meningkat sejak memasuki awal ramadan.
Bahkan, saat ini persediaan mobil nyaris telah habis disewakan. Meningkat kondisi itu seperti terjadi pada salah satu rent car ternama di betulan jln. Cipaganti bandung, sebelum memasuki bulan puasa permintaan sewa mobil di rent car tersebut sudah mulai meningkat. Kemudian, mencapai puncaknya dalam beberapa hari terakhir ini. "sebagian besar mobil rental di sini memang banyak yang sudah dipesan," kata seorang petugas rental




Http://www.hadirentcar.com
Selengkapnya Keperluan Sewa Mobil Semakin Melambung

Sewa Mobil Di Kepulauan Batam

Diposting oleh Unknown on




Bagi para wisatawan yang ingin melakukan perjalanan wisata sangat memerlukan kendaraan untuk berpetualang maupun sekedar mengelilingi daerah wisata tersebut. Untuk dapat mengelilingi daerah wisata tersebut sangat diperlukan kendaraan, disinilah peran perusahaan rental
mobil batam dalam mendukung pariwisata di daerah tersebut, tidak jarang perusahaan rental tersebut mewakili profesionalitas daerah terserbut. Memilih perusahaan rental mobil batam dapat dikatakan gampang-gampang susah, karena hampir semua perusahaan rental mobil menawarkan fasilitas yang sama, diskon dan harga yang relative sama. Namun satu hal yang perlu mendapat perhatian adalah pelayanan. Sering sekali banyak dari kita yang mengacuhkan masalah pelayanan hanya karena masalah harga yang berbeda sekitar 15 sampai 25 ribu per hari, yang mungkin akan berimbas pada pelayanan yang kurang memuaskan.

Dibawah ini kami berikan tips - tips saat ingin menyewa kendaraan :
  • Carilah perusahaan rental mobil batam yang benar dan jelas alamat kantornya.
  • Mencari perusahaan penyewaan bisa lewat internet dan hubungi mereka lewat telp terlebih dahulu.
  • Ciri-ciri perusahaan rental mobil batam yang kredibel adalah jika kita memesan kendaraan akan dilayani oleh pegawai sesegera mungkin.
  • Setelah anda memesan anda akan diwajibkan membayar uang booking / booking fee untuk memastikan kepastian booking kendaraan anda, hal ini untuk menjamin kendaraan tersebut sudah pasti untuk disewa anda di hari yang anda tentukan.
  • Setelah tiba di dan kendaraan anda di antar ke bandara, sebelum menyerahkan copy ktp dan pembayaran, teliti seluruh keadaan kendaraan baik kondisi mesin dan body maupun surat-surat kendaraan, peralatan kunci, ban serep, dll.
  • Alangkah baiknya jika kendaraan di lengkapi dengan asuransi all risk.
  • Jika anda diajukan surat perjanjian, bacalah dengan teliti sebelum anda meyetujuinya.
  • Perusahaan rental mobil biasanya memberikan stnk khusus rent car kepada penyewa dan mobil tidak dapat dibawa keluar .
  • Setelah tanda tangan dokument penyewaan anda mendapatkan copynya dan simpan baik-baik jika terjadi masalah di jalan seperti kecelakaan, mogok dll segera hubungi perusahaan sewa mobil batam tersebut.



Http://www.hadirentcar.com

Selengkapnya Sewa Mobil Di Kepulauan Batam

Kredit Motor Pakai Leasing Tanpa DP

Diposting oleh Unknown on



Ini masalah lain di luar dunia internet.

Tip #1. Disinilah kita musti waspada dan teliti saat memilih di mana kita mesti beli. Carilah dealer yang mempunyai list cicilan termurah cthnya dealer suzuki atau dealer motor suzuki.

Tip#2. Mintalah diskon/hadiah. Jangan hanya menuruti list yang ada.
Diskon? Bagi anda yang terbiasa, mungkin tahu kalau ada diskon. Tapi ada juga lho orang yang percaya begitu saja dengan list yang disodorkan dan tidak mau menawar. Bukan karena mereka "legowo", tetapi lebih karena tidak tahu. Saya juga punya temen yang demikian. Dia ikuti aja apa kata sales dealer. Nah bagi anda yang belum tahu, saya kasih tahu ya. Pernah nggak anda ditawarin dealer untuk bawa orang beli ke dia, dan nanti anda akan mendapat komisi? Nah ini yang disebut uang calo. Nah sekarang kalau kita datang sendiri ke dealer, uang calo ini diberikan ke siapa? Ya tidak ke siapa-siapa, dimakan sendiri oleh dealer, atau menjadi milik sales. Itulah kenapa kita sebaiknya minta diskon atau kalau nggak minta bonus/hadiah. Besarnya diskon ini tergantung pada merk motor cth motor suzuki, type, dan jenis pembelian kita cash apa kredit. Kalau kredit, maka diskonnya lebih besar daripada cash. Kok ***u? Ya iyalah. Kalau kita beli cash, maka dealer sendiri yang mendapat untung, tetapi kalau kredit, maka yang akan mendapat untung dealer dan leasing? Nah biasanya leasing akan memberi komisi kepada sales yang bisa "menggiring" pembeli untuk memakai service mereka. Sebagai imbasnya sales akan memberi diskon lebih besar kepada kita kalau mau kredit. Kira kira begitu pemahamannya.

Tip#3. Jangan terpancing dengan iming iming diskon tinggi
Biasanya kalau yang list cicilannya murah diskonnya kecil, tapi kalau cicilannya mahal, biasanya diskonnya juga besar. Nah hitunglah mana yang paling menguntungkan bagi anda. Jangan terjebak dengan diskon motor suzuki yang besar. Kadang ujung ujungnya kita justru membayar lebih mahal. Saya pernah membandingkan untuk dealer yang satu memberi diskon 100ribu doang. Sementara untuk dealer yang lain berani memberi diskon 600ribu. Ada selisih 500ribu. Tapi ternyata untuk tenor 2 tahun, cicilan keduanya terpaut selisih sekitar 80ribu. Kalau kita hitung 80ribu kali 23 bulan bisa mencapai 1840ribu. Nah demi mendapat 500ribu apa kita mau kalau pada akhirnya kehilangan 1840ribu???

Tip#4 pilihlah leasing yang memberikan hak kita secara konsisten.
Saya pernah punya pengalaman kurang mengenakkan dengan leasing w*m. Jadi ceritanya setelah saya mulai mencicil beberapa kali ternyata kopi kontrak kredit saya tidak juga dikirimkan kepada saya, juga bukti polish asuransinya. Akhirnya dengan usaha komplain sana sini dari kantor cabang sampai kantor pusat, akhirnya kopi kontrak kredit suzuki bisa saya dapatkan plus bukti polish asuransinya. Bayangin aja kalau kita nggak punya kopi kontrak kredit suzuki, nantinya pas kita mau ambil bpkb dan ternyata hilang atau ketlingsut, mereka bisa seenaknya bilang "anda tidak terdaftar sebagai nasabah kami" ayo kita mau nuntut pakai apa? Kuitansi pembayaran bukan bukti kalau kita nasabah mereka. Jadi kontrak kredit itu penting.

Tip#5 pilihlah leasing yang sanksi keterlambatannya kecil

Dalam pembayaran cicilan/angsuran ke leasing, kadang karena lupa atau keadaan yang memaksa kita bisa saja terlambat membayar. Nah karena keterlambatan ini kita akan dikenai sanksi keterlambatan. Besarnya sanksi berbeda beda tiap tiap leasing.



Http://www.rjatmiko.co.cc
Selengkapnya Kredit Motor Pakai Leasing Tanpa DP

Cargo Yang Baik Dan Profesional

Diposting oleh Unknown on





Ketika kita membutuhkan jasa cargo service atau jasa
angkutan barang, atau ketika akan kirim barang, kita dihadapkan oleh beberapa pilihan yang terkadang cukup membingungkan. Tidak hanya karena banyaknya jasa ekspedisi saja, namun juga menyangkut service, harga, ketepatan waktu hantaran, jenis transporter, dan lain hal yang terkesan membingungkan. Padahal sebenarnya itu semua adalah simpel, apabila kita mengetahuinya.
Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kita gunakan sebagai rujukan sebelum kita memutuskan untuk memilih jasa cargo.

1. Ketepatan dan ketepatan waktu hantaran
Ketepatan waktu hantaran adalah salah satu yang paling krusial dalam memilih jasa cargo atau jasa angkutan barang. Ketepatan waktu sangat dipengaruhi oleh moda transporternya. Urutan transporter terbaik berdasarkan ketepatan waktu adalah sebagai berikut :

Transporter via udara atau pesawat terbang adalah perusahaan jasa cargo yang mengkhususkan diri untuk memberikan service pengiriman lewat pesawat terbang. Ketepatan waktu jenis layanan ini cukup bisa diandalkan, kecuali pada momen momen liburan seperti lebaran, tahun baru dan natal. Karena pada situasi pick season seperti itu, biasanya airlines overload, sehingga mengurangi performa service cargo / ekspedisi angkutan barang. Moda transportasi jenis ini tariff pengirimannya paling mahal.

Transporter via kereta express adalah perusahaan jasa cargo /
ekspedisi angkutan barang yang mengkhususkan diri untuk memberikan service pengiriman lewat kereta express (kereta argo anggrek dan kereta express bima). Kedua kereta tersebut sebenarnya adalah kereta penumpang express, yang dilengkapi dengan satu gerbong barang di belakang. Ketepatan waktu jenis layanan ini cukup bagus, karena ketepatan jadwal kereta express selama ini bisa di andalkan. Kelemahan dari layanan ini adalah ababila ada kecelakaan kereta, sehingga bisa dipastikan akan ada keterlambatan barang.

2. Garansi

Ada baiknya seorang pelanggan sebelum memutuskan untuk menggunakan jasa cargo meminta penjelasan tentang garansi yang bisa diberikan perusahaan tersebut berkenaan dengan barang kiriman. Telponlah customer service untuk meminta penjelasan tentang hal hal berikut ini :
Garansi ketepatan waktu, yaitu permintaan garansi apa yang bisa diberikan jasa cargo berkenaan dengan ketepatan waktu yang dijanjikan. Hal ini penting, karena garansi waktu sangat terkait erat dengan moda transportasi yang digunakan, dan biaya kirim.

3. Service

Sebelum mengirim barang dengan cara ekspedisi angkutan barang, hal lain lagi yang perlu dipahami menyangkut service dan teknis pengiriman barang, diantaranya adalah sebagai berikut :
Door to door, adalah jenis layanan cargo / ekspedisi angkutan barang dimana pelanggan tinggal telepon ke jasa cargo dan mereka akan pick up (mengambil barang) untuk di teruskan ke kota tujuan dan delivery ke alamat yang dimaksud. Service ini paling enak bagi pelanggan, namun biaya yang ditimbulkan (tariff) paling mahal.

4. Spesialisasi

Spesialisasi juga merupakan salah satu factor yang harus diperhatikan sebelum menentukan jasa cargo /ekspedisi barang. Ada beberapa perusahaan yang mengkhususkan diri pada penggunaan jenis transporter tertentu. Misalnya khusus angkutan darat, khusus via kereta parcel, khusus kereta ekspres ataupun khusus via udara.Beberapa perusahaan jasa cargo juga memposisikan diri sibagai spesialis rute rute tertentu. Misalnya spesialis jawa, spesialis tujuan kalimantan, spesiali tujuan yogyakarta dan lainnya.

5. Harga

Biasanya harga adalah factor penentu dari kelima factor diatas. Untuk itu perlu sekali dianalisa tentang ketepatan waktu dan moda transportasi apa yang paling tepat untuk disesuaikan dengan anggaran yang tersedia. Kalau anggaran melimpah, mungkin kiriman via udara adalah alternatif yang baik. Sementara itu, kalau ingin melakukan evisiensi, maka cargo via darat dan kereta adalah jawabannya.


Http://csmcargo.com
Selengkapnya Cargo Yang Baik Dan Profesional

Tips Membersihkan Audio Mobil

Diposting oleh Wikey on



Sedikit menjengkelkan, suara merdu yang keluar dari audio mobil tidak jernih. Kuping seperti dikelitik. Bisa jadi, salah satu penyebabnya lantaran perangkat musik itu kotor. Padahal, merawat tidak sulit-sulit amat dan tak harus sampai membongkar segala. Juga tidak dituntut keahlian khusus.

Kebetulan Venom Community (pemakai audio dari porduk Venom) memberi tips simpel membersihkan komponen audio mobil, seperti di antaranya speaker, tweeter, subwoofer dan power. Modalnya, nggak lebih dari Rp 15.000 hanya dengan pengorek kuping yang dikasih kapas (cutton bud). Sedang untuk layar LCD mengggunakan kain lap khusus kaca mata.

Inilah cara-caranya

1. Pada speaker. Dengan cutton bud sentuhkan ke permukaan konus secara perlahan agar kotoran bisa menempel. Jika alat penggosok itu sudah kotor ganti dan gosok kembali untuk memastikan sudah bersih (ujung cutton bud tidak kotor).

2. Bersihkan bagian pinggir speaker dengan menyentuh sampai sela-sela surround. Lakukan dengan lembut sampai bersih.

3. Dari speaker ke tweeter, denngan cutton bud angkat kotoran di konus. Perlahan-lahan, terliti sampai kotoran sudah tak ada (kondisi kapas di cutton bud putih).

4. Langkah serupa juga dilakukan pada subwoofer, terutama bagian konus.

5. Selesai pada pengeluar suara, kini beralih ke power. Cermati setiap celah-celah atau rongga dari kotoran.

6. Khusus untuk layar monitor gunakan kain lap khusus kaca mata yang berserat halus. Dengan serat halus masalah baret dapat dihindari.

Beres, deh

kompas.com
Selengkapnya Tips Membersihkan Audio Mobil

Tren Sepak Bola Dalam Ruangan (Futsal)

Diposting oleh Wikey on



Futsal , olahraga sepak bola dalam ruangan sekitar 25 x 15 m ini, semakin menjadi tren di kalangan pelajar di kota-kota besar Indonesia. Maklum lah, terkadang di perkotaan yang padat hunian, semakin jarang lahan yang luas untuk lapangan sepak bola. Selain indoor, para pemain juga tidak perlu khawatir dengan hujan atau terik matahari saat bermain dan dilengkapi dengan rumput sintetis. Tidak perlu ahli kok untuk memainkan olahraga yang satu ini, hanya keterampilan oper bola jarak pendek dan stamina Anda pasti harus fit.

Seiring dengan berkembangnya popularitas permainan ini di awal tahun 2000-an, kini semakin bermunculan gedung yang menyediakan sarana futsal. Seperti di Bali, terdapat D Gol Futsal yang menjadi pelopor sarana ini di Denpasar dan The Balls yang selalu dipadati para pemain yang ingin menyewa untuk berolahraga futsal di malam hari atau sekedar ingin menghilangkan kejenuhan dari rutinitas kerja. The Balls berada di daerah Kuta, Jl. Sunset Road.

Tak berbeda dengan kota Denpasar, di Malang juga menjamur sarana futsal yang berfasilitas lengkap dan tarif bersaing. Champion Futsal PBI, yang berada di kawasan elit Araya juga tergolong tempat favorit kawula muda, bisa dikatakan tak pernah sepi dengan sorak-sorai pengunjung memberi semangat para pemain futsal di sore hari. Lapangan futsal alternatif di kota ini di antaranya Champion Futsal de Rumah, Champion Futsal Ma Chung, Cinemax, dan Speed yang "termuda" di antara sarana futsal di kota Malang.

Bagi Anda yang berada di kota Metropolitan, tentu mudah menemui sarana olahraga ini baik di dalam Mall atau di perumahan. Namun, bagaimana pada saat akhir pekan? Anda harus berebut mem-buking lapangan jika tak ingin kecewa karena sudah full-booked. Beberapa lokasi futsal di Jakarta yang bisa Anda kunjungi di antaranya, Gudang Futsal yang berada di Jakarta Timur (standar Internasional), PF Kelapa Gading, Futsal City, Futsal Plaza Kalibata, dan ZY Futsal. Semua lapangan tersebut memiliki fasilitas yang ***nggulkan antara lain seperti lapangan memakai rumput sintetis dan hardboard, TV, ruang ganti, toilet, kantin, mushola, dan kamar mandi/shower.

Bermain olahraga ini sangat seru dan mengasyikkan, mungkin karena di dalam ruangan, menjadikan permainan ini terasa nyaman dan aman. Tetapi bagaimana pun juga, futsal merupakan olahraga yang harus diperhatikan pelaksanaannya. Penting bagi Anda untuk melakukan pemanasan, stretching(peregangan), dan pendinginan untuk me-minimalisir cedera. Jangan sampai alih-alih ingin sehat, malah berujung sakit atau cedera. So, bagi Anda yang gemar berat dengan indoor soccer ini, gabung sekarang juga di klub-klub futsal di kota Anda!

cityguide.kapanlagi.com
Selengkapnya Tren Sepak Bola Dalam Ruangan (Futsal)

Water Bom…Tempat Liburan Bersama Keluarga Anda!

Diposting oleh Wikey on



Kegiatan berenang tidaklah selalu indentik dengan sebuah kolam persegi empat di sebuah tempat terbuka dengan terik matahari yang mampu membakar kulit. Setidaknya kesan ini tidak akan kita temui di wahana wisata air Water bom Berbagai tumbuhan yang rindang, tumbuh disana selain menaungi dari terik sinar matahari juga menambah kesan asri dan kesejukan saat menikmati permainan air. Perpaduan antara air, tumbuhan dan bangunan yang serasi akan memberi kesan betah untuk berlama-lama.

Saat ini water bom sudah menjadi tempat rekreasi keluarga yang cukup menghibur. Dengan fasilitas yang lengkap water bom menjadi suatu tempat hiburan yang dapat dinikmati seluruh keluarga sepanjang hari. Di water bom ataupun water park selain anda berenang dan merasakan kenikmatan berada di dalam air, anda juga dapat menelusuri kolam arus yang menjadi ajang petualangan dengan menyusuri gua dan air terjunnya. Anda juga dapat bersantai di atas ban pelampung yang terapung-apung di sepanjang arus sungai.

Water bom menawarkan beragam permainan yang dibuat berdasarkan tingkat usia mulai dari balita, anak-anak sampai dengan remaja/orang dewasa. Tema dalam ragam permainan ini berbeda-beda Menikmati petualangan air di water bom tidak hanya seru dan tegang tetapi juga sangat mengasyikkan. Semua ketegangan ini akan berakhir dengan perasaan yang menyenangkan, sehingga dapat menghilangkan stress.

Terdapat berbagai macam fasilitas wahana air di Water bom. Tak hanya berupa kolam renang yang tentu saja ada yang dikhususkan untuk anak-anak dengan kedalamam maksimal +/- 30cm lengkap dengan berbagai hiasan menariknya. Sungai buatan juga akan siap memberikan sensasi tersendiri bagi pengunjung yang dapat dinikmati dengan cara duduk santai diatas pelampung dan membiarkan arus sungai buatan tersebut bergerak perlahan mengitari sungai. Sinar matahari yang menerobos diantara rindangnya pepohonan sepanjang aliran sungai serta berbagai warna bunga kamboja yang bermekaran akan memberikan rasa nyaman saat berbaring rileks diatas pelampung tersebut.

Papan luncur utama, nampaknya bisa menjadi maskot utama wahana air ini yang biasanya terbagi dalam beberapa ketinggian. Untuk menikmati papan luncur dengan ketinggian yang cukup maksimal (16 meter) pengunjung biasanya diharuskan menggunakan pelampung. Tak perlu khawatir dengan keselamatan, terutama untuk putra-putri anda, karena disetiap sudut petugas jaga selalu siap mengawasi aktivitas pengunjung, bahkan petugas diatas menara akan melarang setiap pengunjung yang akan coba-coba meluncur tanpa menggunakan pelampung, tentu saja ini semua demi keselamatan dan keamanan.

Fasilitas kamar ganti pakaian, mandi, P3K dan mushola juga tersedia dan terawat bersih. Fasilitas penitipan barang yang ada menggunakan sistem locker yang untuk menguncinya diperlukan koin yang mesti dibeli dulu. Sistem ini memang cukup aman meskipun kadang “menjengkelkan” juga mengingat diharuskannya kita membeli koin lagi bila ingin mengunci kembali locker barang kita.

Lapar menyerang setelah berjam-jam bermain air? Anda tidak perlu khawatir, karena berbagai makanan siap saji tersedia disini, dan untuk memperolehnya pun anda tidak perlu bersusah payah karena para pelayan tersebut akan langsung siap melayani sesuai dengan permintaan anda.

Jadi, tidak ada salahnya bukan jika akhir minggu ini anda menyempatkan diri untuk berlibur bersama keluarga atau teman-teman dekat anda untuk berwisata di wahana air.

passionmagz.com
Selengkapnya Water Bom…Tempat Liburan Bersama Keluarga Anda!

Permintaan Sewa Mobil di Medan Meningkat

Diposting oleh Wikey on



Permintaan penyewaan mobil pribadi di Medan naik 100 persen menjelang tahun baru 2010 dan berakibat pada naik siginifikannya tarif sewa angkutan itu.

"Pesanan mobil sudah dimulai sejak 10 Desember, bahkan ada yang berani ngasih panjar bahkan melunasi untuk beberapa hari pemakaian," kata Reza, pemilik rental mobil Medan, siang ini.

Pemakaian mobil sewa itu sudah berlangsung sejak tanggal 23 Desember malam, karena tanggal 24 Desember sudah libur karena hari cuti bersama.

Mengutip kata penyewa, sebutnya, warga Medan meminjam mobil sewa itu untuk mudik ke luar kota bahkan ke luar provinsi atau hanya sekadar untuk berwisata ke Brastagi dan Parapat memanfaatkan libur Natal dan tahun baru.

"Kalau tidak dari awal dipesan dengan ngasih panjar, sangat kecil kemungkinan bisa dapat mobil sewaan," katanya.

Diakui, terjadi kenaikan harga sewa mobil per harinya. Untuk jenis kijang kapsul dan avanza atau xenia misalnya, yang biasanya Rp250.000 per hari menjadi Rp350.000 per hari, dan kijang inova Rp350.000 menjadi Rp450.000 per hari.

"Harga itu di luar biaya supir dan minyak (BBM,red). Biasalah namanya banyak permintaan," katanya.

Pemilik rental mobil Medan lainnya, Herry, menyebutkan, permintaan terbanyak adalah jenis inova dan avanza.

"Mungkin karena terlihat seperti mobil pribadi biar terlihat gaya ketika pulang kampung. Ada juga jenis APV," katanya.

Nini, warga Helvetia, mengakui kesulitan mendapatkan mobil sewaaan. "Biasanya gampang, apakah itu nyari di Lapangan Merdeka atau telepon langganan. Tetapi pekan ini susah kali dan harganya naik tajam," katanya.

Untuk jenis bus mini, misalnya, tarif mobil itu sudah Rp700 ribu per hari sedangkan supir yang biasanya Rp100 ribu per hari menjadi Rp200 ribu per hari.

Elvira, warga Jalan Sempurna Medan mengaku, memilih menyewa mobil untuk pulang kampung ke daerah Tapanuli Selatan ketimbang naik angkutan penumpang atau bus.

"Dihitung-hitung biayanya lebih irit nyewa mobil ketimbang naik bus karena sampai di kampung mobilnya tetap bisa digunakan dan penggunaannya efektif karena bisa disesuaikan dengan jadwal sendiri,"katanya.

waspada.co.id
Selengkapnya Permintaan Sewa Mobil di Medan Meningkat

Mobil Pengantin yang Semakin Cantik

Diposting oleh malamjumat on

Hiasan bunga untuk mobil pengantin memang sudah cukup baik, namun ide hiasan ini telah berusia lama. Hal ini mungkin dapat terlihat pada foto pernikahan orang tua Anda atau foto kakak-kakak Anda terdahulu, yang hiasan mobil pengantinnya menggunakan bunga dan pita melintang.

Hiasan bunga di depan
wedding car dengan sepasang boneka beruang bride and groom, yang menggunakan baju pernikahan. Boneka beruang tersebut menggunakan jas hitam dan gaun pengantin putih. Terbayangkan betapa lucunya.


Sepasang boneka tersebut diikat dengan rangkaian bunga di kelilingnya, untuk pengerjaan serahkan saja pada vendor Mobil Pengantin Anda atau penyewaan mobil. Mereka ahli dalam menghias, sehingga boneka akan tampil cantik diatas mobil.


Sisanya Anda dapat memberi tahu warna bunga sesuai dengan warna tema pernikahan Anda berdua. Jangan sampai mobil pernikahan Anda mengganggu make up salon nantinya, dan lain-lain.


Untuk ukuran boneka sangat disarankan disesuaikan dengan jenis
wedding car, sehingga boneka tampil sangat tepat dengan mobil. Cobalah tips ini, dan perhatikan sepanjang perjalanan Anda pada hari pernikahan dengan mobil ini, Anda berdua akan terkesan, karena perhatian orang pada mobil pengantin Anda!


perempuan.com
Selengkapnya Mobil Pengantin yang Semakin Cantik

Kriteria Baby Sitter yang Ideal

Diposting oleh malamjumat on

Harus ada kecocokan antara anak dan pengasuhnya. Hal ini akan memudahkan bagi keduanya. Anak akan mudah diasuh, baby sitter akan mudah mengasuh. Mungkin Anda tak akan menemukan baby sitter ideal dari yayasan penyalur. Tapi, minimal ia memiliki persyaratan sebagai berikut:

1. Rapi dan Bersih
Kebersihan dan kerapian bisa dinilai dari penampilannya, misalnya pakaian rapi, kuku bersih, rambut tersisir, dan kulit bersih. Ia juga bersih dan rapi dalam perawatan anak. Misalnya, selalu membersihkan alat kelamin si kecil setelah ngompol, lalu tak lupa membasuh tangannya.

2. Sehat
Kesehatan sangat penting, baik fisik maupun mental. Dengan baby sitter sehat, anak terhindar tertular penyakit. Jangan segan melakukan pemeriksaan kesehatan dari calon baby sitter. Ini demi anak Anda.

3. Ceria
Pembawaan baby sitter yang ceria akan berdampak pada si kecil. Lebih bagus lagi jika ia memiliki rasa humor, sehingga bisa memberi suasana gembira pada anak.

4. Sabar
Kesabaran adalah salah satu modal utama dalam pengasuhan anak. Sabar di sini tidak diartikan sebagai tak boleh marah. Baby sitter boleh saja marah. Caranya, memberitahu atau menegur bila anak nakal. Nah para penyalur baby sitter harus jeli memilih calon baby sitternya.

5. Jujur
Ini modal utama dalam segala hal. Apa jadinya jika baby sitter suka berbohong? Salah-salah, anak Anda dikatakan sudah makan saat ditinggal pergi oleh Anda. Padahal, tak sesendok nasi pun masuk ke mulutnya.

6. Punya Pengetahuan Dasar
Baby sitter wajib tahu gejala penyakit yang umumnya diderita anak, dan mampu mengatasinya pada gejala awal. Ia pun perlu tahu pencegahan suatu penyakit. Misalnya, selalu mensterilkan peralatan minum dan makan anak. Juga menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan bermain si anak.

7. Punya Pengetahuan Tentang Makanan
Paling tidak, baby sitter tahu makanan bergizi yang bisa dikonsumsi anak, sehingga Anda bisa memintanya untuk membuat makanan tersebut, jika Anda tak punya kesempatan.

8. Memahami Perkembangan Anak
Minimal, ia tahu bayi harus banyak diajak bicara supaya bisa bicara. Anak butuh bermain dengan permainan yang tak berbahaya. Anak banyak bergerak, gemar bertanya, tidak mudah diatur, dan sebagainya. Di tempat penyalur baby sitter profesional memperhatikan masalah ini.

9. Bisa Mendongeng
Minimal, ia bisa membacakan cerita untuk anak. Ingatlah, Anda tetap bertanggung jawab memilihkan dongengan yang tepat. Jangan sampai baby sitter menceritakan hal yang negatif, seperti cerita-cerita seram.

10. Bisa Menyanyi
Menyanyi adalah satu kegiatan yang disukai anak. Lebih bagus jika baby sitter bisa menyanyi, kendati tak bersuara merdu.

11. Kreatif
Ia punya segudang akal untuk mengatasi kerewelan yang sering ditimbulkan anak kecil. Yang penting, jangan membujuk anak kecil dengan cara menakut-nakuti.

12. Teman Bermain
Seorang baby sitter harus bisa jadi teman bermain yang menyenangkan. Ia mampu menciptakan permainan yang menarik, sehingga si anak tidak bosan. Ia pun tergolong "cerewet" (suka mengajak anak Anda ngobrol). Dengan demikian, bayi Anda tidak akan didiamkan begitu saja.

www.acehforum.or.id
Selengkapnya Kriteria Baby Sitter yang Ideal

Perkembangan Gerai Penjual Teh Instan

Diposting oleh malamjumat on


Kalau berkunjung ke mal-mal akan mudah menemukan kecenderungan baru yang sedang marak. Ada sejumlah gerai minuman yang khusus menawarkan minuman teh. Jumlahnya juga makin banyak dengan jumlah merek yang makin banyak pula. Malah perusahaan-perusahaan teh yang populer dengan produk seperti Sari Wangi, Teh Poci, dan Teh Gopek juga menawarkan gerai-gerai kecil yang menyajikan teh seduh siap minum. Belum lagi gerai-gerai independen yang tidak berhubungan langsung dengan perusahaan-perusahaan besar tadi. Memang perkembangan teh termasuk
franchise teh sangat pesat.


Fenomena ini agak di luar dugaan. Selama ini minuman teh sudah cukup terpenuhi dengan mudah didapatnya minuman teh dalam botol. Namun ternyata bisnis teh seduh instan sekarang meledak. Mungkin karena bisnis ini dikembangkan dengan konsep kemitraan model
franchise teh. Malah uniknya, persaingan di bisnis ini bukan semata dari rasa tehnya, tetapi pada paket investasinya. Nama-nama besar bersaing berebut konsumen.


www.majalahduit.co.id
Selengkapnya Perkembangan Gerai Penjual Teh Instan

Sukses Menjalankan Butik Tas

Diposting oleh malamjumat on

1. Tempat butik tas yang strategis di daerah kampus, sekolah, dan pusat hiburan atau pusat perbelanjaan.

2. Tempat yang nyaman dalam berbelanja atau memilih tas dan dompet yang di-display.


3. Pelayanan kepada pelanggan yang baik dan memuaskan.


4. Tempat usaha didesain sedemikian rupa, unik, dan menarik pelanggan untuk singgah bahkan sampai membeli.


5. Harga terjangkau.


6. Terdapat berbagai program diskon
butik tas untuk event-event tertentu, misal: kenaikan kelas, lebaran, natal, tahun baru, dan event khusus lainnya.


7. Packing yang menarik.


yoserizal.com
Selengkapnya Sukses Menjalankan Butik Tas

Cara Hemat Membeli Komputer

Diposting oleh Wikey on



1. Tentukan kebutuhan Anda terlebih dahulu.
Pahami dulu untuk apa komputer itu nanti akan Anda gunakan. Apakah agar anak Anda nanti bisa menjalankan tugas-tugas sekolahnya? Atau untuk sekadar main game? Ataukah agar Anda sekadar bisa belajar komputer? Kebutuhan komputer untuk hanya mengetik jauh berbeda dengan penggunaan komputer untuk desain grafis. Semakin kompleks penggunaannya, jelas akan semakin banyak komponen dan persyaratan yang harus dipenuhi komputer tersebut. Tentunya makin banyak juga biaya yang harus Anda keluarkan.

Perlu diperhatikan juga mobilitas Anda. Kalau Anda adalah seorang yang banyak bekerja di luar kantor dengan beban kerja banyak, maka jenis laptop/notebook layak dipertimbangkan. Kalau Anda tidak terlalu sering kesana kemari dalam bekerja (mobile), atau Anda ingin menggunakan komputer tersebut untuk keperluan sekeluarga, maka lebih tepat jika Anda memilih jenis PC (personal computer) yang lebih murah dibanding laptop.

2. Carilah komputer yang sesuai kebutuhan Anda.
Langkah berikutnya adalah mencari komputer yang punya spesifikasi sesuai kebutuhan Anda. Anda dapat mencarinya di toko komputer langganan Anda, atau pergi ke pusat-pusat penjualan komputer. Di Jakarta, misalnya, pusat penjualan komputer yang cukup terkenal adalah kawasan Glodok dan Mangga Dua. Di sana Anda akan menjumpai banyak sekali pernak-pernik mengenai komputer yang mungkin sesuai kebutuhan Anda.

3. Sebagai alternatif, pakailah komputer rakitan
Kalau dana Anda terbatas, maka Anda bisa mencari komputer rakitan. Mungkin ada yang belum
paham apa sih komputer rakitan itu? Komputer rakitan- atau sering disebut white box oleh Asosiasi Produsen Komputer - adalah komputer yang komponen-komponennya dirakit sendiri oleh perakit (biasanya oleh si pengguna atau pihak toko komputer). Komputer rakitan memungkinkan Anda memilih dan menyusun sendiri komponen-komponen yang sesuai spesifikasi yang Anda inginkan. Dalam hal ini istilah komputer rakitan hanya berlaku untuk PC desktop, karena untuk laptop tidak dikenal istilah rakitan.

Kenapa saya menyarankan ini? Jawabannya sederhana, karena komputer rakitan lebih murah daripada komputer bermerek. Ingat, dana Anda terbatas kan? Komputer bermerek memasang harga yang lebih tinggi karena mereka menjual jaminan kualitas. Mereka juga menanggung biaya usaha besar sebagai akibat besarnya bentuk perusahaan mereka.

4. Tunggu US dollar (US$) turun
Ini mungkin sudah menjadi kebiasaan orang Indonesia, yaitu membeli ketika barang turun, diskon atau murah. Nah jual beli komputer di Indonesia sangat terpengaruh dengan harga US dollar (dollar Amerika), karena dollar telah menjadi patokan harga dan setiap penjualannya barang-barang tersebut selalu menampilkan harga dalam mata uang dollar. Ketika dollar turun, maka otomatis harga komputer-pun akan turun. Jadi bila anda punya dana terbatas & anda termasuk orang yang sabar menunggu, anda bisa membeli ketika dollar turun.

clubbing.kapanlagi.com
Selengkapnya Cara Hemat Membeli Komputer

Pesona Wisata Bahari Lampung Barat

Diposting oleh malamjumat on

Ø Sunset Labuhan Jukung

Selain keindahan dan kebersian Pantainya, di Labuhan Jukung kita juga dapat menikmati suasana dikala mata hari terbenam (Sunset) yang tak kalah indah dengan Pantai Kuta Bali.


Ø Surfing di Pantai Tanjung Setia


Obyek wisata yang satu ini adalah obyek wisata yang paling terkenal sampai ke luar negeri.

Dengan ketinggian ombak 5 m dan panjang gelombang 200 m, Tanjung Setia menjadi salah satu Pantai dengan ombak tertinggi di dunia, setiap tahunnya tidak kurang dari 100.000 wisatawan asing yang berasal dari Australia, Portugal, Belanda, Jepang dan Amerika berkunjung ke pantai ini untuk melakukan aktifitas Surfing. Untuk sampai ke sini bisa menggunakan transportasi umum atau rental mobil Lampung yang banyak tersedia.

Ø Fishing Blue Merlin


Merupakan suatu aktifitas Pemancingan Internasional ikan Blue Merlin, tidak sedikit wisatawan mancanegara yang melakukan aktifitas pemancingan Blue Merlin di sini.


Blue Merlin adalah ikan yang habitatnya hanya di Perairan Pesisir. Dengan telah di bangunnya Dermaga Tembakak, kita dapat melakukan aktifitas pemancingan Ikan Blue Merlin mulai dari Lemong hingga Bengkunat.


Di Lampung banyak tersedia transportasi yang memudahkan pengunjung untuk sampai ke tempat wisata. Ingin transportasi umum, motor, maupun sewa/rental
mobil Lampung. Selamat berwisata!


arthaliwa.wordpress.com
Selengkapnya Pesona Wisata Bahari Lampung Barat