Tanda-tanda Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD)

Diposting oleh Redaksi on Nov 11, 2013

Demam berdarah merupakan kategori penyakit demam akut yang disebabkan oleh virus dengue, yang masuk ke peredaran darah manusia melalui gigitan nyamuk dari genus Aedes, misalnya Aedes aegypti atau Aedes albopictus.

Demam Berdarah
Foto: Ist

Pada dasarnya demam berdarah jika ditangani dengan cepat dan tepat akan menjadi penyakit yang mudah disembuhkan, karena dalam beberapa kasus meninggal dunia yang disebabkan oleh penyakit ini umumnya karena terlambat penanganan atau kurang tepatnya pengobatan yang diberikan.

Untuk itu penting bagi kita untuk mengetahui Tanda-tanda Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), berikut ini tanda-tandanya:
  •     Mendadak demam tinggi antara 2-7 hari (38-40 derajat celcius).
  •     Tampak adanya jentik (puspura) perdarahan pada pemeriksaan uji tourniquet.
  •     Pada kelopak mata bagian dalam (konjungtiva) terdapat bentuk perdarahan, buang air besar dengan kotoran (peaces) berupa lendir bercampur nanah (melena) dan mimisan (epitaksis).
  •     Adanya pembesaran hati (hepatomegali).
  •     Tekanan darah menurun, sehingga bisa menyebabkan shock.
  •     Terjadinya penurunan trombosit di bawah 100.000 / mm3 (trombositopeni) pada pemeriksaan laboratorium darah hari ke 3-7.
  •     Penderita mengalami mual, penurunan nafsu makan, muntah, diare, sakit perut, menggigil, sakit kepala dan kejang.
  •     Terjadi perdarahan pada hidung dan gusi..
  •     Adanya demam yang diderita oleh penderita menyebabkan sakit pada persendian dan pegal
  •     Akibat pecahnya pembuluh darah menyebabkan munculnya bintik-bintik merah pada kulit.

Pengobatan atau Pertolongan Pertama Saat Demam Tinggi
Saat demam atau suhu badan tinggi, lakukanlah beberapa pertolongan pertama berikut ini:
  • Gunakan pakaian yang nyaman, longgar dan berbahan kaos agar mudah menyerap keringat dan sirkulasi suhu tubuh dapat terjadi dengan baik.
  • Minum air putih yang banyak agar tidak terjadi dehidrasi.
  • Makan buah-buahan dan sayuran.
  • Minum obat penurun panas.
  • Kompres kening dengan menggunakan kain basah atau jika ingin praktis gunakanlah plester penurun demam, seperti Fever Patch Plester Penurun Demam dari Rohto.

Semoga artikel kesehatan ini bermanfaat untuk Anda.
Selengkapnya Tanda-tanda Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD)