Interior Kantor dan Cara Menatanya

Diposting oleh Wikey on Feb 10, 2010




Membuat desain Interior Kantor adalah hal yang mudah,namun mendesain interior kantor yang efisien, indah dan elegan bukanlah perkara mudah banyak hal-hal yang harus diperhatikan, justru terkadang hal-hal yang sepele dan remeh menjadi faktor yang mempengaruhi kenyamanan dan keindahan kantor itu.

1. Kebutuhan ruang kerja.
Tiap kantor memiliki kebutuhan ruangan yang berbeda,kantor untuk perusahaan akuntan tentunya akan berbeda dengan desain untuk kantor perusahaan konveksi, tentukan berapa luaskah media ruang yang diperlukan, hitung dengan cermat, jangan sampai ruangan kantor menjadi terlalu sempit atau terlalu luas sehingga memakan media ruang yang sebenarnya bisa digunakan untuk keperluan lain.

2. Furniture interior kantor
Tentukan furniture seperti apakah kantor yang ingin anda buat, apakah ingin menggunakan furniture dengan desain minimalis atau desain klasik dengan full ornamen, sebaiknya furniture kantor ini sesuai dengan karakter perusahaan anda dan jangan mengesampingkan kenyamanan, jika anda berniat membuat kursi karyawan dari bahan kayu, perhatikan juga dari segi kenyamanannya apakah karyawan akan betah duduk seharian di bangku kayu.

3. Tata cahaya interior kantor
Titik pencahayaan untuk Interior Kantor harus disesuaikan dengan posisi duduk atau posisi membaca seseorang, tata letak lampu harus disesuaikan agar saat anda melihat layar monitor mata anda tidak silau akibat cahaya lampu itu.

4. Ventilasi
Ventilasi udara yang baik akan berdampak postif dalam jangka panjang, udara harus mudah keluar ddan masuk secara teratur, konsultasikan hal ini dengan arsitek desain interior anda.

5. desain interior, untuk hal ini sebaiknya anda menggunakan jasa desain interior kantor yang sudah berpengalaman sehingga kantor anda akan terlihat lebih indah dan menarik untuk di pandang.

sumber : internet

{ 0 komentar ... read them below or add one }